Peserta Indurocs 2019 Dilepas Wakapolda Sumbar

IMPIANNEWS.COM.

Limapuluh Kota, --- Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Damisnur AM, bersama Bupati Limapuluh Kota, Irfrndi Arbi, Ketua Panitia Indurocs Imigrasi Agam, Dani Cahyadi dan Walinagari Tanjuang Haro Sikabu-kabu Padang Panjang, Maskar M Datuak Pobo lepas sekitar 300 peserta Indonesia Enduro Championship (Indurocs) seri V di Kayukolek, Minggu (25/8/2019) pagi.

"Kita lepas secara resmi peserta Indurocs 2019, utamakan keselamatan pacu prestasi. Resmi di lepas,"Ucap Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Damisnur AM di Bike Park Kayukolek dihadapan ratusan peserta disambut tepuk tangan penonton dan para pengiring masing-masing Tim.

Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi yang sebelumnya membuka secara resmi, hanya mampu berucap luar biasa melihat potensi yang dimiliki Bike Park Kayukolek,"Ini patut kita dukung bersama, luar biasa sangat menakjubkan. Ini sudah Go Internasional namanya. Sebab satu-satunya Track enduro di luar Jawa dan Bali. Mari terus kita potensikan, pak Wali,"ucap Irfendi Arbi bersemangat.

Walinagari Sikabu-kabu Tanjuang Haro Padang Panjang, Maskar M Datuak Pobo menyampaikan, potensi nagari yang dimiliki Kayukolek sudah mampu menarik minat pelaksana iven di daerah ini. Iven ketiga sepeda dan menjadi salah satu track diluar Jawa dan Bali yang patut terus dikembangkan nagari dan akan menjadi kalender iven tahunan di Kayu Kolek.

"Tujuan kita bagaimana Kayukolek sebagai potensi nagari terus dikembangkan. Ini iven sepeda ketika dan Indurocs merupakan perdana iven berkelas Internasional. Kedepannya kita berharap juga menjadi perhatian bersama termasuk Pamkab Limapukuh Kota, seperti diungkapkan Bapak Bupati,"ucap Walnag.(ul)

Post a Comment

0 Comments