AROSUKA,Impiannews.com - Ketua GOW Kabupaten Solok yang baru, Ny. Lian Octavia Candra, menggelar silaturahmi bersama pengurus lama dan organisasi wanita se-Kabupaten Solok di Rumah Dinas Wakil Bupati Solok, Selasa (18/3/2025).
Acara ini menjadi ajang mempererat sinergi sekaligus menandai dimulainya kepemimpinan GOW periode 2025-2030. Hadir Ketua Dharma Wanita Ny. Tezzy Medison, Kepala Dinas PPKBP3A Dr. Maryanti Marwazi, serta perwakilan organisasi wanita se-Kabupaten Solok.
Sekretaris GOW periode sebelumnya, Erna Yuniarti, menyampaikan apresiasi kepada pengurus lama serta ucapan selamat kepada Ny. Lian. “Semoga GOW semakin berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Dr. Maryanti turut mengapresiasi langkah cepat GOW Solok sebagai daerah pertama di Sumbar yang menggelar silaturahmi organisasi wanita di 2025.
Dalam sambutannya, Ny. Lian menegaskan komitmen GOW untuk mendukung pembangunan daerah, terutama di sektor pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan keluarga. Ia juga menyoroti tantangan IPM Kabupaten Solok yang masih rendah, serta pentingnya peran perempuan dalam membangun generasi berkualitas.
“Kita targetkan ada program prioritas di setiap bidang, agar dampak GOW nyata di masyarakat,” tegas Lian.
Acara ditutup dengan tausiah oleh Ustadzah Noni Futri Dewi, sesi perkenalan, dan foto bersama. (YM-Koto)