IMPIANNEWS.COM
Bukitinggi -- Ratusan personil gabungan Polreta Buktinggi, Polisi Militer, Dinas Perhubungan , Satpol Pp dan instansi lainnya , Kamis pagi melaksanakan gelar pasukan Operasi lilin Singgalang di halaman mapolresta bukitinggi. Operasi ini, tidak hanya di bukitinggi, namun serentak diadakaan di seluruh Indonesia, dari tanggal 22 desemeber 2022 hingga 2 januari 2022.
Kapolresta Bukitinggi AKBP Wahyuni Sri Lestarai mengatakan, selama pelaksanaan oeparasi petugas gabungan yang terlibat , mengedepankan kegiatan pre-emtif dan preventif secara humanis serta penegakan hukum secara tegas dan profesional. Sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan tahun baru dengan rasa aman dan nyaman.
Kapolresta juga mengingatkan personil yang terlibat, Kegiatan ini tidak dianggap sebagai agenda rutin tahunan biasa, sehingga menjadikan personil cenderung dan kurang waspada terhadap setiap dinamika perkembangan masyarakat.diharapkan personil bias mendeteksi dini setiap ancaman yang terjadi.
Sementara itu Kasat Lantas Polresta Bukitinggi AKP Ghanda Ghanda Novidiningrat mengatakan, Bukitinggi merupakan salah s atu destinasi wisata andalan di Sumatera Barat, sejak beberapa waktu lalu, kota Bukitinggi selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, agar tidak terjadi kemacetan panjang maupun antisipasi kecelakaan, pihaknya mengoptimalkan patroli oleh jajaran satuan lalu lintas.
Kasat lantas juga berpesan kepada pengendara, untuk selalu mentaati aturan dalam berlalu lintas, salah satu penyebab kecelakaan yakni diawali oleh pelanggraan lalu lintas, seperti menerobos lampu merah, melawan arus..
0 Comments