Bukittinggi, -- Dalam rangka ujian praktek Seni Budaya pada kelas 9, Guru mata pelajaran seni budaya MTsN 2 Bukittinggi Eva Edwina mengelar kegiatan Pergelaran Seni bertemakan : “ Dengan Pergelaran Seni Kita Tingkatkan Kreatifitas Bidang Seni dan Mutu Pendidikan” , Kamis (24/02) lalu.
Kegiatan ujian praktek pergelaran seni ini selalu di adakan setiap tahun di MTsN 2 Bukittinggi, hanya saja 2 tahun terakhir karena pandemi Covid-19 kegiatan ujian praktek seni budaya ini dilakukan secara virtual. Alhamdulillah tahun ini bisa dilaksanakan kembali.
Kepala MTsN 2 Bukittinggi, Fakhri pada Minggu (27/02) menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada guru mata pelajaran seni budaya dan tim atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Yang mana kegiatan tersebut selama 2 tahun terakhir dilakukan secara virtual karena Covid.
"Banyak manfaat yang didapat dari pergelaran seni dan budaya ini antara lain, dapat dijadikan media dalam pengembangan bakat siswa, sarana menunjukan ekspresi siswa melalui seni, sarana untuk meningkatkan cinta terhadap budaya, saran siswa belajar dan memotivasi diri, menambah kehalusan budi pekerti siswa, menciptakan penyegaran dan kejenuhan belajar di kelas, melatih berkerjasama, bertanggung jawab, dan bersikap mandiri, menambah pengalaman bersosialisasi dan mampu mengadakan evaluasi karya seni Objektif serta dapat meningkatkan kratifitas siswa di bidang seni, " tuturnya"
Guru mata pelajaran seni dan budaya, Eva Edwina mengatakan dalam pergelaran seni kali ini siswa menampilkan antara lain, Seni tari, Vokal dan Paduan Suara, Silat Tradisional, Drama, Lagu bernuansa islami, lagu Daerah, dan lagu Perjuangan, Seni musik dan Pemeran seni grafis.
"Masing- masing kelas sebelum acara digelar sudah di bentuk struktur organisasi pergelaran khusus dalam mata pelajaran seni Budaya. Untuk penyajian acara-acara pergelaran seni ini siswa dituntut harus mampu mengatur waktu semaksimal mungkin," tuturnya.
Selanjutnya, kata Eva Edwina. Pergelaran seni ini diadakan dalam rangka mengambil ujian praktek seni budaya kelas 9, disamping itu dapat melatih siswa untuk memahami kerjasama, saling harga menghargai , disiplin, bertanggung jawab, percaya diri, serta mensyukuri atas segala nikmat yang Allah SWT berikan.
"Harapan saya semoga kedepannya mereka kelak menjadi generasi yang berbudaya, berakhlak mulia cerdas dan sukses, berguna bagi nusa dan bangsa,"ujarnya.
"Dan saya juga berharap semoga kedepannya MTsN 2, memiliki Aula. Jadi kalau ada materi praktek, selain kelas lain tidak terganggu dengan aktifitas PBM seni budaya, siswa tidak kena hujan dan panas, karena biasanya kalau praktek kami di luar kelas atau di lapangan," tuturnya (sy/014)
0 Comments