Hal Nyata Dalam Kehidupan Adalah Cinta dan Kesetiaan

Photo: Pinterest By TeenVougue

Oleh : Preity Zinta
(Civitas Academica Universitas Andalas)

IMPIANNEWS.COM

A walk to remember merupakan sebuah novel ketiga yang ditulis oleh Nicholas Sparks dan di pulbikasikan pada bulan Oktober tahun 1999. Karya-nya ini memiliki kaitan dengan kehidupan kita walaupun secara garis besar adalah fiksi. 

Nicholas Sparks dalam karya ketiganya menghadirkan sebuah novel yang membuat pembaca sangat tertarik, pasalnya novel yang ia buat menceritakan sebuah kisah yang memang memiliki kaitan yang erat dalam kehidupan kita, yaitu tentang cinta dan kesetiaan.

Sebagaimana topik yang telah ditunjukkan di atas, artikel ini akan membahas mengenai kesetiaan dan cinta yang diterapkan dalam karakter Landon tersebut.

Dalam hal ini penulis berhasil memenangkan hati para pembaca, sosok pria yang menjadi karakter utama dalam novel tersebut dibuat penulis seakan-akan sangat realistis yang mungkin dalam kehidupan kita dapat kita jumpai, namun jarang. Landon Carter ialah nama dari karakter utama tersebut..Penulis menceritakan dalam sudut pandang orang pertama sebagai pelaku utama yang dimana seolah-olah Landon Carter yang menceritakan kisahnya.

Kehidupan dunia yang kita tempati saat ini tak lepas dari perasaan cinta dan kesetiaan. Cinta merupakan perasaan yang tumbuh dari hati seseorang tanpa paksaan. Secara garis umum cinta adalah suatu emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Cinta juga dapat diartikan sebagai suatu perasaan dalam diri seseorang akibat faktor pembentuknya. 

Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apa pun yang diinginkan objek tersebut.

Jika ada kesetiaan tentulah ada cinta didalamnya, namun jika ada cinta, belum tentu ada kesetiaan didalamnya. Berdasarkan karakter novel tersebut, penulis memperlihatkan bahwa Landon ialah orang yang setia. Berikut beberapa quotes yang berkaitan dengan topik:

1. Jatuh cinta itu mudah, yang sulit justru merawat cinta agar senantiasa subur di dada. Dalam konteks kesetiaan seperti karakter Landon. (Kata, kita dan cinta. hal 25) 

2. Cinta itu tidak pernah hilang karena cinta itu hanya untuk satu waktu ,satu massa, dan satu orang. Dalam konteks kesetiaan seperti yang diaplikasikan oleh karakter Landon (Cintalogy, hal. 4) 

3. Kamu adalah hatiku, hidupku, dan satu-satunya pikiranku (Arthur Conan Doyle). Dalam konteks kesetiaan seperti Landon yang ia sampai tua dia masih mengingat kisah istrinya.

4. Setiap atom tubuhmu sangat berharga untuk aku, meskipun harus menghadapi luka dan rasa sakit (Jane Eyre, Charlotte Bronte) dalam konteks kesetiaan, bahwa Landon harus menghadapi kesepian dan rasa sakitnya ditinggal oleh seseorang yang ia cintai.

5. Terima kasih untuk keindahanmu yang kau sematkan pada hujan, pada tarian rumputan yang itu semua aku artikan sebagai kenangan. Dalam konteks kenangan (yang terlupakan, hal.39).

Dalam karyanya dapat diartikan bahwa kesetiaan itu merupakan sebuah hal yang sangat sulit untuk dilakukan. Namun penulis mengaplikasikannya pada karakter Landon,bahwa pada dasarnya jika kita mencintai seseorang mungkin kita akan melakukan hal yang disukai oleh orang yang kita cintai.

Berikut beberapa kutipan teks novel mengenai pernyataan di atas : 

● "Jamie was more than just the woman I loved. In that year Jamie helped mebecome the man I am today. With her steady hand she showed me how important it was to help others; with her patience and kindness she showed me. What life is really all about. Her cheerfulness and optimism, even in times of sickness, was the most amazing thing I have ever witnessed". (A Walk to Remember, 1999, hal. 115 ).

● "It is now forty years later, and I can still remember everything from thatday. I may be older and wiser, I may have lived another life since then, but Iknow that when my time eventually comes, the memories of that day will be the final images that float through my mind. I still love her, you see, and I’ve never removed my ring. In all these years I’ve never felt the desire to do so". (A Walk to Remember, 1999, hal. 118). 

● "As long as you want me to come, I’ll be there". (A Walk to Remember, 1999, hal. 103).

Post a Comment

0 Comments