Wako Hendri Septa, Ciptakan Ramadhan Yang Sehat Disaat Pandemi Covid

IMPIANNEWS.COM

PADANG : Walikota Padang H. Hendri Septa meresmikan Masjid Baiturrahim, sebelumnya mushalla sekarang telah menjadi masjid di kelurahan Kampuang Lapai Kecamatan Nanggalo, dilanjutkan shalat jum'at perdana, Jum'at (9 April 2021).

Hendri Septa menjelaskan, Masjid adalah membentuk prilaku manusia yang tawadhu rendah hati,btidak sombong atau merendahkan diri, sedangkan untuk menuju ketempat tawadhu itu, indokatornya melaksanakan shalat berjemaah di masjid atau mushalla. Dan inilah makna sebuah tawadhu mendirikan masjid mengokohkan iman dan tagwa kepada Allah. Sedangkan orang yang bertagwa tidak pernah merasa takut dan dia tidak sombong, hanya takut kepada Allah.

Selanjutnya dikatakan Hendri Septa, bulan yang sangat ditunggu oleh umat Islam yaitunya bulan Ramadhan 1442H tahun 2021 tinggal hitungan hari.  Pemerintah Kota Padang mengajak seluruh masyarakat muslim untuk beribadah meramaikan Masjid dan Mushalla setiap hari di saat Ramadhan, kegiatan tersebut harus diisi dengan keagamaan diantaranya baca Al-Qur'an, itikaf atau tadarus, serta shalat diwaktu malam. Apa yang kita kerjakan selama bulan Ramadhan amalnya berlipat ganda diberikan Allah kepada kita.

Pada kesempatan yang sama dikatakan Hendri Septa, terwujudnya mushalla menjadi masjid tidak terlepas dari perjuangan jemaah dikampuang lapai ini. Pemerintah Kota Padang memberikan apresiasi kepada pengurus masjid Baiturrahim untuk menghidupkan Masjid selama 24 jam dengan mematuhi  Protokol Kesehatan selama pandemi Covid.

Khusuknya pelaksanakan ibadah selama Ramdhan ciptakankanlah kegiatan ramadhan yang sehat di saat pandemi Covid, baik di Masjid dan Mushalla di Kota Padang", Terangnya.

Besar sekali harapan Pemerintah Kota Padang kepada masyarakat untuk senantiasa selalu menjaga kesehatan selama Bulan Ramadhan karena Pandemi belum berakhir, untuk itu kepada keluarga dan masyarakat dalam artian imunnyan menurun disaat berpuasa di siang hari dibulan ramadhan supaya mematuhi protokol kesehatan lebih baik shalat dirumah", tuturnya.

Memasuki bulan ramadhan 1442H tahun 2021 ini, Pemerintah Kota Padang mengucapkan selamat menunaikan ibadah puas ramadhan  mohon maaf lahir dan bathin semoga puasa kita selama ramadhan mendapatkan rahmat, berkah dari Allah. Dan maksimalkanlah waktu kita selama bulan ramadhan",ungkapnya. (Zal)

Post a Comment

0 Comments