"Kamis, 18 Februari 2021, Tidak Ada Penambahan Kasus, Kota Payakumbuh Hanya Sisakan Empat Orang Positif Covid-19"
Payakumbuh, --- Kamis, (18/2), media memperoleh informasi dari Kepala Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh dr. Bakhrizal melalui Kabid Kesmas Fatma Nelly via whatsapp, kalau hari ini dari hasil swab, tidak ada penambahan kasus positif Covid-19. Berita baiknya terdapat dua orang sembuh/bebas isolasi. Sehingga Kota Payakumbuh hanya menyisakan empat orang yang positif Covid-19 yang sekarang isolasi mandiri di rumah.
Adapun dua orang yang dinyatakan sembuh/bebas isolasi adalah :
1. Idham Fatturrachman, laki-laki 30 tahun, warga Balai Jariang, Swasta
2. Martogi Jaya Bajarnahor, laki-laki 20 tahun, warga Tiakar, TNI
Kepala Dinas Kesehatan dr. Bakhrizal berpesan agar warga tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan selalu menjaga 3 M (memakai Masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan).
"Mudah-mudahan tidak ada lagi penambahan kasus di Kota Payakumbuh, sehingga Kota Payakumbuh bebas dari Covid-19", pesan Bakhrizal.
Laporan Covid-19 Kota Payakumbuh sampai Kamis (18/2) adalah, Suspek : 4, Kasus konfirmasi : 748, Sembuh : 734, Isolasi : 4, rawat : 0, Meninggal : 10, KE :, Discarded : 12.035, Total swab : 13.256.(014)
0 Comments