Minggu Besok, Warga Pulau Talena Goro Pelebaran Jalan dan Jembatan

 Minggu Besok, Warga Pulau Talena Goro Pelebaran Jalan dan Jembatan



IMPIANNEWS.COM (Padang).

Setelah membaca dan mendengar pemberitaan yang berkembang, akhirnya sejumlah tokoh masyarakat Durian Taruang Kelurahan Pasa Ambacang Kecamatan Kuranji sepakat akan melaksanakan gotong-royong (goro) pelebaran jalan dan jembatan, Minggu (11/10/2020).

"Ya, kami sudah sepakat akan menggorokan rencana pelebaran jalan dan jembatan di Kampuang Pulau Talena tersebut demi kebaikan bersama," ungkap Rajab, salah seorang tokoh masyarakat setempat usai sholat jumat di Masjid Raya Durian Taruang, Jumat (9/10/2020) siang.

Dirinya mengaku sangat menyambut positif rencana pelebaran jalan dan jembatan tersebut. Sebab, keinginan itu sudah lama diharapkan warga setempat namun tidak ada yang mempublikasikannya.

"Alhamdulillah, sekarang sudah ada kawan media yang mengeksposnya sampai pak lurah beserta jajarannya sudah turun mengecek ke lapangan, tentu kami sangat berterimakasih," kata Rajab yang diamini tokoh masyarakat lainnya.

Hal senada juga disampaikan Pendi alias Tayab dan Mulyadi alias Lembak. Menurut mereka, kalau niat baik tersebut pasti akan didukung masyarakat. 

"Sudah pasti masyarakat akan mendukung niat baik tersebut. Kalau jalan di Pulau Talena itu diperlebar sudah pasti akan mempermudah akses keluar-masuk ke kampung tersebut," tutur Pendi meyakinkan.

Begitu pula yang disampaikan Mulyadi alias Lembak. Sebagai ninik mamak di Kampung Pulau Talena, dirinya siap membantu demi melepaskan tanah milik keluarga atau kaumnya demi pelebaran jalan tersebut.

"Insya Allah, saya siap. Kalau untuk kemajuan kampuang, saya pun bersedia melepaskan tanah untuk pelebaran jalan tersebut," tukasnya serius. (noa)


Post a Comment

0 Comments