Mahyeldi Petik Buah JERMAN di Nagari Andiang Kab. Limapuluh Kota


Buya Mahyeldi
IMPIANNEWS.COM (Limapuluh Kota)

Menjaga kesehatan tetap sehat dan segar biasakan setiap harinya makan buah-buah, terutama buah jeruk banyak vitamin di dalamnya, vitamin C, badan sehat pikiran semakin cemerlang.

Hal itu disampaikan  Ketua Alumni Pertanian Unand ( Universitas Andalas Padang), Mahyeldi, saat kunjungi kebun jeruk milik warga Nagari kampung Andiang Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, Sabtu (26/7)

Mahyeldi bersama tim subuh mubarakah mendapat kehormatan untuk memetik atau panen buah limau manis (jeruk) dikebun jeruk warga masyarakat Nagari Andiang.

Saat panen jeruk manis, Mahyeldi merasa senang, dan bangga sebab jeruk dipetik segar wajahnya sangat baik, mau rasa dimakan karena kelihatan kemanisannya di sebut dengan istilah JERMAN (Jeruk Nanis Andiang), ujar Mahyeldi sambil tersenyum tipis.

Mahyeldi dengan sebutan viral  dimedia Sosial disapa, " BUYA;" sungguh senang sekali dipagi hari ini, usai laksanakan shalat berjamaah subuh langsung berikan tausyiah kepada jamaah Masjid
Simalanggang Di Limapuluh Kota.

"Jadi kata Buya, jeruk manis Nagari Andiang memiliki masa depan yang cerah, sebab tanah disini cocok dikembangkan sebagai tanaman buah Jerman, kondisi tanah untuk kembangkan pembibitan sudah memenuhi kualitasnya sebagai bukti buah yang dipetik semua baik-baik," ujar Ketua Pertanian Nasional. ( ayu-ikwri)