IMPIANNEW.COM (Padang)
Provinsi Sumatera Barat merupakan salah satu provinsi yang akan melaksanakan New Normal di tengah pandemi Covid-19 di Indonesia. Begitu juga dengan Kota Padang yang juga akan mengikuti hal tersebut.
Untuk mengetahui kesiapan menuju perubahan baru tersebut, Kapolda Sumbar Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, MH bersama Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Edi Mardianto, S.Ik. M.Si dan beberapa Pejabat Utama Polda Sumbar mengunjungi Pasar Raya Padang, Jumat (29/5) sore.
Kunjungan Kapolda yang juga didampingi Kepala Dinas Pasar ini, untuk melakukan pengecekan beberapa tempat di seputaran Pasar Raya Kota Padang.
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, S.Ik menyebut, kunjungan itu melihat kesiapan Pasar Raya menuju New Normal ini dengan mengikuti protokol kesehatan.
"Kapolda Sumbar melakukan pengecekan kesiapan Pasar Raya Padang sebagai pilot project, penegakkan disiplin protokol covid-19 menuju new normal," katanya.
Dengan mengikuti aturan dan protokol tersebut, diharapkan dapat memutus rantai penyebaran virus Covid-19. "Sehingga masyarakat nantinya dapat beraktivitas seperti biasanya kembali," imbuhnya.
Kombes Pol Satake menambahkan, saat ini di areal Pasar Raya Kota Padang juga telah ada pos pengamanan pendisiplinan yang akan ditempati oleh personel TNI, Polri dan instansi terkait lainnya.
"Ada 2 pos pengamanan pendisiplinan, di dekat CGV Padang (sebelumnya Bioskop Raya) dan di simpang Air Mancur. Untuk mengawasi pelaksanaan protokol kesehatan," pungkasnya.(ay)
Sumber: Bidhumas Polda Sumbar
0 Comments