HomeLimapuluh Kota

Bupati Irfendi Gencar Ajak Masyarakat Cegah Covid-19

Bupati Irfendi Gencar Ajak Masyarakat Cegah Covid-19
Bupati Limapuluh Kota H Irfendi Arbi membagikan masker kepada petani di hamparan Sawah Bandang
IMPIANNEWS.COM 
Limapuluh Kota, --- Bupati Limapuluh Kota H. Irfendi Arbi terus bergerak melakukan berbagai upaya pencegahan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di daerahnya. Selain telah mengeluarkan berbagai kebijakan untuk memutus mata rantai penularan virus mematikan tersebut, Bupati Irfendi juga senantiasa turun langsung ke lapangan mengedukasi masyarakat.
Dalam berbagai kesempatan, Irfendi selalu mengajak masyarakat ikut berperan aktif dalam memutus mata rantai penyebaran virus mematikan tersebut dengan menjaga kesehatan, menjalankan pola hidup sehat dan bersih, serta memilih tetap berada di rumah.
“Kita meminta masyarakat untuk senantiasa menerapkan pola hidup bersih dan sehat dan meningkatkan daya tahan tubuh. Salahsatu caranya, dengan selalu mencuci tangan memakai sabun, rajin berolahraga dan mengkonsumsi makanan yang gizi. Ini semua untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19) tidak meluas ke kampung kita,” ungkap Bupati Irfendi ketika meninjau Posko Tim relawan Penanganan Covid-19 Nagari Lubuak Batingkok Kecamatan Harau, Senin (6/4/2020).
Selain itu, ia juga mengingatkan masyarakat untuk sementara tidak mengadakan kegiatan mengumpulkan massa. Sebaliknya harus terus berusaha lebih banyak di rumah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Bila terpaksa harus keluar rumah seperti petani yang harus bekerja di sawah dan ladang, tentunya harus memakai pelindung diri seperti masker dan menjaga jarak dengan  orang lain sebagaimana himbauan pemerintah. Tak kalah pentingnya pula, masyarakat juga diharapkan segera melaporkan jika ada keluarga atau tetangga yang mengalami gejala terinfeksi covid-19 guna mendapatkan pelayanan medis.
"Kita harus terus memaksimalkan upaya memutus mata rantai penularan covid-19 di Kabupaten Limapuluh Kota ini. Untuk itu, masyarakat kita imbau agar tetap di rumah jika tidak ada keperluan yang penting dan mendesak. Kalaupun harus keluar, tolong kenakan masker dan jaga jarak,” tekan Irfendi sembari menegaskan perang terhadap Covid-19 ini butuh peran aktif masyarakat.
Sementara terkait dengan posko, Bupati Irfendi mengharapkan para personil yang bertugas agar selalu bekerja sesuai standar operasional prosedur (SOP) yang telah ditetapkan pemerintah. Disamping itu, petugas juga mesti menjaga stamina dan harus bisa memastikan kondisi kesehatan dirinya, Jika merasa kurang sehat, jangan paksakan untuk bekerja guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
“Saya minta setiap tindakan yang dilakukan di posko sesuai SOP. Bagi petugas yang kurang sehat, jangan paksakan diri,” pinta Irfendi dihadapan petugas Posko Covid-19 Kabupaten Limapuluh kota di depan Kantor Dinas Perhubungan di Tanjung Pati.
Lebih lanjut ia berharap posko tidak hanya melakukan pengawasan, pemantauan dan penindakan, namun juga senantiasa memberikan edukasi kepada masyarakat tentang covid-19.
Dalam kesempatan turun lapangan itu Bupati Irfendi juga membagikan masker kepada para petani yang tengah bekerja di hamparan Sawah Bandang dan para pengendara yang melewati jalur jalan Sawah Bandang, Kenagarian Koto Tuo Kecamatan Harau. (rel/014)
Bupati Irfendi Arbi Resmikan Kantor Wali Nagari Sungai Talang
Bupati Irfendi Arbi Hadir Bersama Ketua DPRD di Perayaan Khatam TPQ Mesjid Muhsinin
Lantik Walnag Sungai Talang, Begini Pesan Bupati Irfendi Arbi
Designed by ImPiannews.com
Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Batam,62,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,4,Berita Nasional,218,Berita Sumbar,2,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Kab Solok,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,41,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,388,Kasus,21,KEPRI,117,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3243,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,469,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5381,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,38,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,3,Pendidikan,979,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,321,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,116,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,665,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,395,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,329,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,581,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,11,
ltr
item
Impiannews: Bupati Irfendi Gencar Ajak Masyarakat Cegah Covid-19
Bupati Irfendi Gencar Ajak Masyarakat Cegah Covid-19
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEglKjpUp2S13_NBibm5Ofl-zEiN-pXRi8-9DGbVNc8eQ6OBQdjT4y-KKpYs7DPsIsNG-i0XTmhNHxTNxFOsHyBuyxxwFmef0wC_bbQOK2iJcV5WSNLq_UEI70pRU1hsKLXuZ59NAEwOVElw/s320/1.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEglKjpUp2S13_NBibm5Ofl-zEiN-pXRi8-9DGbVNc8eQ6OBQdjT4y-KKpYs7DPsIsNG-i0XTmhNHxTNxFOsHyBuyxxwFmef0wC_bbQOK2iJcV5WSNLq_UEI70pRU1hsKLXuZ59NAEwOVElw/s72-c/1.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2020/04/bupati-irfendi-gencar-ajak-masyarakat.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2020/04/bupati-irfendi-gencar-ajak-masyarakat.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content