Payakumbuh, --- Pasca penangkapan terduga teroris bernama DP oleh Densus Mabes Polri dibantu Polres Payakumbuh di RT III RW I kelurahan Bulakan Balai Kandi kecamatan Payakumbuh Barat Kota Payakumbuh, Lurah setempat Indra Rajo Pemuncak, S. Sos minta dan imbau warganya untuk meningkatkan sinergitas dan kebersamaan.
Imbauan tersebut disampaikan Indra, dalam rangka menciptakan suasana kondusif di wilayah kerjanya, secara khusus.
"Kami tidak sangka ada terduga teroris di wilayah kerja kami. Dari informasi RT setempat, DP baru setahun ini di Payakumbuh bekerja sebagai tukang servis AC, sebelumnya DP di Pekanbaru. Kesehariannya, DP tidak memperlihatkan tingkah atau perilaku mencurigakan. Dan itu ilmu kita, beda dengan ilmu aparat keamanan,"terang Indra saat dihubungi di selulernya, Kamis (12/03/2020) pagi.
Selanjutnya, Lurah Bulakan Balai Kandi, Indrael menghimbau warga meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan pendatang baru, tamu baru, penghuni kontrakan dan tamu. Karena kesibukan, terkadang RT, LPM dan RW, termasuk kami tidak intens mengontrol warga.
"Demi keamanan kelurahan Kita, Mari Kita saling bahu-membahu,"singkat Indra.
Sebelumnya, Tim Densus Mabes Polri yang berpakaian preman mengamankan DP (terduga anggota Jemaah Ansharut Salah) pada Rabu sore 11 Maret 2020 sekitar pukul 15.30 Wib di Kelurahan Bulakan Balai Kandi (Belakang DPRD.red).
Saat diamankan petugas, DP berteriak bahwa ia difitnah sebagai teroris, ia juga meminta bantuan warga sekitar. Dua orang anggota Densus yang menggunakan penutup wajah dan helm langsung memborgol tangan DP. Warga dan sejumlah siswa yang melintas juga terlihat membantu memborgot tangan DP.
Usai diamankan, Tim Densus yang juga dibantu anggota Polres Payakumbuh melakukan penggeledahan dirumah mertua DP yang hanya berjarak ratusan meter dari lokasi penangkapan. Warga sekitar dan pengendara yang mengetahui adanya rumah warga yang digeledah, mencoba mendekat untuk melihat dari dekat, namun terhalan oleh petugas.
Sejumlah warga yang mencoba mengabadikan moment tersebut dengan Handphone juga tidak berhasil. Hanya terlihat sejumlah anggota Polisi bersenjata laras panjang dan anggota Densus yang menggunakan penutup wajah. Kabagosp Polres Payakumbuh, KOMPOL. Basrial yang berada di lokasi penggeledahan, juga tidak bisa memberikan keterangan.
Dalam penangkapan DP, tampak dihadiri pihak terkait bersama tokoh masyarakat dan tokoh pemerintahan kelurahan. (014)
0 Comments