Isi Waktu Libur, PII Gelar Leadership Basic Training

IMPIANNEWS.COM
Padang Panjang, --- Pelajar Islam Indonesia Sumatera Barat kembali mengisi waktu liburnya dengan kegiatan yang bermanfaat, salah satunya yaitu dengan mengangkat kegiatan Leadership Basic Training yang diselenggarakan di Padang Panjang pada tanggal 23 hingga 29 Desember 2019.

Dilatarbelakangi dengan tujuan yaitu mempersiapkan generasi demi misi PII Sumatera Barat yang lebih baik. Dengan dilakukannya Leadership Basic Training ini diharapkan lahirnya Kader-kader yang akan menguatkan  PII Sumbar baik dari segi pengkaderan maupun pengembangan struktural.

"Pelajar Islam Indonesia ( PII ) sebagai organisasi kader mata rantai perjuangan umat Islam dan komponen masyarakat madani bercita-cita mewujudkan izzul Islam wal muslimin yang dimulai dengan pembinaan pendidikan dan kebudayaan yang sesuai dengan Syariat Islam, dengan menjadikan pelajar sebagai objek dakwah menuju terwujudnya kesatuan imamah," Ungkap Irfan Muhammad Yahya selaku Koordinator Tim Instruktur.

Kortim juga selaku perwakilan wilayah mengatakan bahwa akan lahir pulahan pemuda pelajar terkhususnya di Sumatera Barat dari rahim Pelajar Islam Indonesia yang akan mengisi peradaban di masa yang akan datang.

Fahmi Akbar selaku ketua Umum PD PII Padang Panjang mengatakan kegiatan LBT PII ini dapat mengembangkan potensi diri mereka dan meningkatkan Soft Skill dan Hardskill, yang dapat di aplikasikan dalam kehidupan bersmasyarakat. Kegiatan ini juga dapat menambah pengetahuan tentang Islam.

Ketua panitia Ilham Khalid Albadri mengucapkan Terimakasih kepada Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia yang siap selalu mendukung dan mensuport kegiatan-kegaiatan PII,

"Semoga menjadi ladang Ibadah bagi kita semua, Aamiin! Salam Muslim Cendekia Pemimpin," pungkasnya. (Rel/014)

Post a Comment

0 Comments