Mellya Juniarti, bekas istri UAS bersama buah hatinya. Instagram
Mantan istri Abdul Somad atau yang lebih dikenal UAS, Mellyana Juniarti menunjukkan perlawanannya lantaran merasa disudutkan klarifikasi bekas suami yang menceraikannya.
Lewat unggahan di akun Instagramnya, meski tidak menyebut langsung nama UAS, kalimat-kalimat yang ia tulis jelas ditujukan kepada bekas suaminya.
Apalagi, dalam dua unggahan, dia menge-tag akun bekas suaminya.
“Genderang itu telah tuan tabuh, pelan ataupun kuat tetap akan berbunyi. Terlihat ataupun tersembunyi tetap bergema, terlebih lagi sang penabuh besar gaungnya,” ujarnya melengkapi unggahan fotonya bersama putranya semata wayang yang berfoto menutup mulutnya sambil tertawa, di akun Instagramnya, Mellya Juniarti pada Jumat, 6 Desember 2019.
Dalam salah satu klarifikasi Somad yang dibacakan pengacaranya, Hasan Basri pada Kamis, 5 Desember 2019, ia menyatakan masalah dengan Mellya sudah berlangsung empat tahun bahkan sebelum namanya viral.
UAS mengaku sudah berusaha mempertahankan pernikahan dan bertindak sebagai kepala keluarga yang baik, terutama dalam mendidik Mellya.
“Namun tetap tidak berhasil dan tidak berubah,” kata Hasan.
Somad mengklaim telah melakukan tahapan-tahapan sesuai ajaran Syariat Islam. Antara lain, memberikan nasihat, pisah ranjang, musyarawah dan konsultasi keluarga, talak satu dan talak dua yang berakhir tahap berpisah pada bulan Mei 2016 sampai sekarang.
“Apalah dayaku ketika tangan kecil itu menutup mulutku, dengan manusia berilmu tuan giring opini, hingga jutaan mata memandangku dengan arang hitam yang tuan beri. Tak apa tuan, kata tak akan mengubah fakta dan hakikat diri, hati nurani akan mampu menelusuri arti,” tulis Mellya.
Dilansir dari Tempo.co, Menurut Mellya, ia tak risau dengan arang yang sudah ditabui bekas suaminya.
“Cukup bagi diri jika sang buah hati melihatku seperti bidadari, yang selalu memeluknya dengan kasih sejati dan memandang tuan seperti raja yang harus dipatuhi dan dihormati, bagiku di situlah kemenangan sejati,” Mellya menambahkan.
Pada unggahan tulisan di Insta Storynya, Mellya menyindir bekas suaminya yang banyak berbicara mengenai kegagalan pernikahan mereka.
“Ada kaidah, semakin banyak informasi yang disampaikan, semakin besar celah orang untuk menelusuri lebih dalam. Bak pepatah, bagai menepuk air didulang terpecik muka sendiri.”
Selain menyindir UAS, Mellya juga terlihat berusaha menguatkan dirinya sendiri dan anak semata wayang yang berwajah amat mirip ayahnya.
“Anakku…Mungkin suatu ketika matahari kebahagiaanmu tenggelam, digantikan dengan kegelapan, ketika itu terjadi, isilah hatimu dengan kekuatan, takwa dan semangat.
Mohonkanlah kepada Dia yang Maha Hidup dan tidak mati,” tulisnya dalam unggahan yang memperlihatkan Mellya tengah mencium putranya.
UAS dan Mellya menikah pada Oktober 2012. Sebelum menikah, Mellya pernah menuliskan satu tulisan menyentuh soal pernikahan di akun Facebooknya yang bernama Ummu Hadzig. Ia menuliskan tentang imam dunia dan akhirat.
"Aku hanya ingin menikah sekali dalam seumur hidup, aku hanya ingin menjadi istri shalihah untukmu," tulis Mellya, 19 Agustus 2012 silam.
Dukungan netizen terlihat pada komentar di kolom unggahan Mellya.
“Kata-kata ummi sungguh bijak…Tetap semangat Umi demi si buah hati tercinta dan terkasih. Siapa yang mendzalimi akan terbalas,” kata seorang netizen.
“Kuatkan diri saudariku. Semoga Allah SWT selalu mengiringi langkahmu,” ujar netizen lain.
0 Comments