"Polres Payakumbuh Gelar Pasukan Kesiapan Pengamanan Natal 2019 Dan Tahun Baru 2020"
Payakumbuh, --- Kesiapan pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Polres Payakumbuh menggelar Apel Pasukan Operasi Lilin Singgalang 2019 di halaman Polres Payakumbuh, Kamis, 19 Desember 2019 dengan pimpinan apel Wakapolres Payakumbuh Kompol Arie Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.H.
Apel Gelar Pasukan Pengamanan Natal dan Tahun Baru ini dihadiri oleh Asisten 3 Pemkot Payakumbuh, Kadishub Kab. 50 Kota, Perwira Penghubung Kodim 0306/50, Wadan Yon 131/BS Dan Pasi Ops Zipur, Kasubden Pom Payakumbuh, Kasat Pol PP Kota Payakumbuh, Kadishub Kota Payakumbuh, Tokoh Agama Kota Payakumbuh dan Kab. 50 Kota serta Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Payakumbuh.
Pimpinan apel menyampaikan amanat Kapolri bahwa apel gelar pasukan serentak di seluruh Indonesia ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personil, peralatan pengamanan, sinergitas dengan instansi terkait dan tokoh agama untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat dalam perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020.
Dalam pelaksanaannya, operasi ini melibatkan 191.807 personil pengamanan gabungan yang terdiri atas 121.358 personil polri, 17.190 personil TNI, serta 55.259 personil yang berasal dari instansi terkait antara lain Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Linmas, Senkom dan instansi lainnya. Strategi yang diterapkan dalam operasi ini adalah mengedepankan tindakan preemtif dan preventif dengan didukung kegiatan intelijen berupa deteksi dini dan deteksi aksi serta penegakan hukum secara tegas dan profesional.
Dalam menghadapi perayaan natal dan tahun baru terdapat 12 potensi kerawanan yang harus diantisipasi, yaitu :
- aksi terorisme,
- kejahatan konvensional,
- kemacetan lalu lintas,
- kecelakaan transportasi,
- sweeping Ormas,
- aksi penolakan peribadatan,
- kenaikan harga sembako,
- konflik sosial dan tawuran,
- bencana alam,
- konvoi dan balap liar,
- kebakaran akibat petasan dan
- pesta narkoba ataupun minuman keras.
Setelah pelaksanaan Apel Gelar pasukan, Polres Payakumbuh melaksanakan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dan Latihan Pra Operasi di Aula Rupatama Polres Payakumbuh. Dalam kesempatan ini, Wakapolres Kompol Arie Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.H. menyampaikan agar tidak boleh lengah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat memasuki libur akhir tahun.
“Kita semua harus tetap jaga kesiapsiagaan meskipun Payakumbuh termasuk kota yang tingkat kerawanannya rendah, tetapi kita tidak boleh lengah dan menganggap sepele perkembangan situasi kamtibmas, diharapkan kepada semua pihak agar kita bersama-sama meningkatkan kewaspadaan demi memberikan perlindungan dan menciptakan rasa aman kepada masyarakat Kota Payakumbuh dan Kab. 50 Kota”, Ujar Arie.
Operasi Lilin Singgalang 2019 merupakan Operasi Kepolisian Terpusat yang dimulai pada hari senin 23 Desember 2019 sampai dengan hari Rabu 01 Januari 2020, fokus pengamanan adalah 61.308 objek diseluruh Indonesia, baik gereja, tempat wisata, pusat perbelanjaan, objek perayaan tahun baru, terminal, pelabuhan, stasiun KA dan Bandara.
Adapun lokasi wisata yang masuk dalam pengamanan Ops Lilin Singgalang 2019 Polres Payakumbuh adalah Gereja, Ngalau Indah Payakumbuh dan Kolam Renang Ngalau Indah, Taman Wisata Ibuh, Pemandian Bakinco, Pemandian Batang Tabik, Pemandian Taman Sehati, Pemandian Air Baba Luhak, Panorama Kayu Kolek, Panorama Ampangan, dan Wisata Bukit Kelinci.
Kapolres Payakumbuh AKBP Dony Setiawan, S.I.K., M.H. mengatakan bahwa personel gabungan Polres Payakumbuh dan stakeholder yang dilibatkan dalam pengamanan Natal adalah sebanyak 166 orang. Sedangkan untuk pengamanan tahun baru dilibatkan 332 orang personel gabungan. Dalam pelaksanaan tugasnya, personel gabungan tersebut dipusatkan di pos terpadu yang terletak di Pasar Payakumbuh Jalan Sudirman Payakumbuh.
Kapolres Payakubuh mengucapkan terima kasih atas keikutsertaan pemerintah kota/kab dan stakeholder dalam mengamankan perayaan natal dan tahun baru serta mengimbau kepada masyarakat agar bersama menjaga kerukunan antar umat beragama, jangan sampai ada tindakan yang intoleran dan bersama Polri menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Payakumbuh dan Kab.50 Kota. (rel/014)
0 Comments