Sekda Amasrul Imbau ASN dan Masyarakat Meriahkan HUT Kota Padang ke-350 dan HUT RI ke-74, Naikan Bendera Merah Putih

Besok adalah HUT Kota Padang ke-350, saya mengimbau bapak ibu ASN Pemko Padang dan seluruh warga Kota Padang untuk memeriahkannya
IMPIANNEWS. (Padang).

Sekretaris Daerah Kota Padang Amasrul mengimbau seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Padang untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Padang ke-350 yang jatuh pada esok hari 7 Agustus 2019 dan HUT RI ke-74 pada 17 Agustus 2019. Imbauan tersebut juga ditujukan kepada seluruh warga Kota Padang.

“Besok adalah HUT Kota Padang ke-350, saya mengimbau bapak ibu ASN Pemko Padang dan seluruh warga Kota Padang untuk memeriahkannya”, kata Amasrul dalam kesempatan apel pagi gabungan di Halaman Balaikota Padang Aie Pacah, Selasa (6/8/2019).

“Nanti malam akan digelar Pawai Telong-Telong di kawasan Pantai Padang, yang diikuti oleh peserta dari 11 kecamatan yang ada di Kota Padang. Jangan lupa untuk ramai-ramai menonton karnaval yang menjadi ciri khas di setiap peringatan HUT Kota Padang ini, sedangkan acara puncak akan digelar besok di Gedung DPRD Kota Padang ”, ujarnya.

Pada kesempatan itu, Sekda Amasrul juga mengingatkan agar ASN Pemko Padang dapat menjadi contoh dalam menerapkan imbauan Pemko Padang untuk mengibarkan bendera merah putih di halaman kantor dan rumah masing-masing mulai tanggal 1 s.d 31 Agustus 2019.

“Agustus adalah bulan bersejarah, tidak hanya hari jadi Kota Padang yang jatuh di bulan ini, namun juga hari jadi bangsa ini. Kalau dulu para pejuang bertaruh nyawa bagaimana merah putih dapat berkibar, sekarang saatnya kita menghargai perjuangan mereka, salah satunya dengan bangga mengibarkan bendera merah putih di halaman rumah dan kantor masing-masing  sepanjang bulan Agustus ini”, tutur Sekda.

Hadir pada apel gabungan tersebut para Asisten, staf ahli, kepala OPD Pemko Padang dan seluruh ASN yang bertugas di Balaikota Padang Aie Pacah. (th)