Waktu baru menunjukkan pukul 9.30 pagi, namun persediaan cabai merah keriting yang dibawa oleh mobil box Toko Tani Indonesia Center di halaman parkir samping Balai Kota Padang Aie Pacah sudah mulai menipis. Ya, cabai atau lado memang selalu menjadi primadona, karena bagi urang awak tidak akan nikmat makan tanpa samba lado.
Meskipun demikian, ibu-ibu pekerja di Balaikota Padang dan masyarakat sekitar tetap antusias berbelanja bahan pangan lainnya seperti: bawang merah, kentang, buncis, beras, telur dan buah-buahan yang dijual dengan harga bersaing dengan harga pasar, karena memang harga kebutuhan pangan di TTIC merupakan harga yang telah disubsidi oleh pemerintah.
Selama persediaan tersedia, mobil box TTIC akan mampir setiap hari Kamis di halaman Balaikota Padang. Seperti yang terlihat pada Kamis pagi (25/7), ibu-ibu tampak memanfaatkan kehadiran mobil box TTIC.
“Tentunya kita sebagai ibu pekerja sangat terbantu dengan kedatangan mobil TTIC yang membawa bahan pangan kebutuhan sehari-hari, dimana kita bisa melihat dan memilih langsung bahan pangan yang ingin kita beli tanpa harus pergi ke pasar yang memang jaraknya cukup jauh dari sini. Saya berharap TTIC dapat terus memperhatikan kualitas produk yang dijual”, tutur Ria salah seorang pembeli yang juga karyawan di Balaikota Padang.
Senada dengan Ria, pembeli lainnya Ema mengutarakan hal yang sama. “Senang dengan datangnya TTIC ke kantor kami dan kalau bisa TTIC menambah jenis produknya seperti daging dan ikan segar”, katanya.
Kemarin harga cabai lokal di TTIC 50 ribu/kg, cabai Jawa 58 ribu/kg, bawang merah 23 ribu/kg, bawang putih 29 ribu/kg dan kentang 10 ribu/kg. (Ms. Bee)