Humas PDAM Padang Minta Maaf, atas Ketidaknyamanannya Pelanggan.

IMPIANNEWS.COM (Padang).

Imformasi sangat dapat dipercayai dari Humas PDAM Kota Padang, sampaikan pada warga Kota Padang bahwa saat ini dibeberapa lokasi terganggu aliran air kerumah warga disebabkan ada perbaikan dan juga kurangnya debet air sungai, Sabtu (27/7).

Sehubungan dengan berkurangnya debit air sungai taban, sungai duo, sungai sariak yang disebabkan rendahnya curah hujan di hulu serta adanya pekerjaan pengecoran lantai mercu pada intake latung maka berakibat pada berkurangnya suply air baku ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) PDAM

Dari kondisi tersebut berdampak pada terganggunya pendistribusian air PDAM ke pelanggan yang berada di daerah lubuk buaya dsk, adinegoro dsk, tabing dsk, sebagian bypass, lubuk minturun dsk, tunggul hitam dsk, air tawar dsk, siteba dsk, balai baru dsk, kalumbuk dsk, gurun laweh dsk, aie pacah dsk, kurao pagang dsk, anak air dsk

Jika saat ini air dirumah pelanggan masih mengalir air PDAM, kami sarankan agar dapat menampung di wadah2 yang ada sebelum alirannya berhenti total.

Kami mohon doa dan dukungan pelanggan agar kami dapat mengatasinya secara cepat dan pendistribusian air kembali normal

Mari kita budayakan untuk memastikan ketersediaan air bersih di rumah masing-masing sebelum adanya gangguan pelayanan
Wassalam.

Humas PDAM Kota Padang