Momen Shalat Ied, Walikota Payakumbuh Riza Falepi Mengajak Jemaah Menjaga Hati

IMPIANNEWS.COM
Payakumbuh, --- Allahu Akbar, Allahu Akbar Allahu Akbar. Allahu Akbar Walillahilham. 

Gema takbir berkumandang di halaman Balai Kota Payakumbuh eks Lapangan Poliko dimana dipusatkan Shalat Hari Raya Idul Fitri Pemko Payakumbuh. Shalat Ied 1 Sawal bertepatan Rabu (05/06/2019) tahun 2019 dimulai pada pukul 07.30 WIB yang dihadiri sekitar 10 ribu warga Payakumbuh dan perantau. 

Bertindak selaku Khatib Shalat Ied adalah Tifatul Sembiring, mantan Menteri Komunikasi dan Informatika RI yang menyampaikan khutbah berjudul "Saatnya warga Minangkabau bersyariat Islam secara kaffa".

Pelaksanaan shalat Ied sebelumnya diawali penyampaian laporan keuangan oleh Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI), Sahidin. Dirinya juga sampaikan terima kasih kepada Walikota Payakumbuh yang telah memfasilitasi kelengkapan berwuduk bagi jemaah shalat Ied.

Sementara Kepala Kankemenag Mustafa dalam sambutan menyampaikan selamat Idul Fitri kepada jemaah shalat Ied secara khusus dan warga Payakumbuh pada umumnya. Mustafa kesempatan tersebut menghimbau jemaah untuk terus meramaikan mesjid dan rumah Allah pasca lebaran

" Ramadhan telah melatih kita disiplin dalam segala hal baik ibadah dan muamalah. Di 1 Sawal 1440 H ini Allah sediakan wahana bagi kita muslim sedunia untuk kembali pada jati diri yang fitrah dan penebar damai. 
Selama Ramadhan kita telah penuhkan rumah Allah untuk ber'ubudiah dan bermuamalah. Dan kita menghimbau agar kondisi dan tradisi Ramadhan tetap kita lestarikan dan tingkatkan di luar Ramadhan. Kita tetap ramai rumah Allah. Kami juga mohon izin, selepas Ramadhan kita dari Kankemenag akan adakan kegiatan kunjungan mesjid dan mushalla pasca Ramadhan,"sambut Mustafa.

Sedangkan Walikota Payakumbuh Riza Falepi dalam arahannya mengajak jemaah untuk senantiasa mensyukuri nikmat Allah. Khususnya nikmat iman dan nikmat aman. Dirinya juga sampaikan terima kasih kepada aparat keamanan dan warga Payakumbuh yang senantiasa aktif mewujudkan rasa aman di Payakumbuh, termasuk saat pesta demokrasi. 

"Biduak lalu kiambang batawuik. Alhamdulillah pemilu sudah selesai dengan aman dan ini patut kita syukuri. Kalau Kita bandingkan kondisi keamanan dengan negara muslim lain yang sedang dalam masa perang, rasa aman bagi mereka sangat mahal.  Di Payakumbuh, walau penuh kesederhanaan  tapi kita aman, sehingga kits bisa membangun dan melaksanakan segala sesuatu dengan baik. Mari selalu kita jaga rasa aman itu bersama,"ajak Riza.

Terkait pelaksanaan pembangunan di Payakumbuh Riza Falepi mengakui bahwa masih banyak kekurangan yang akan disempurnakan secara bertahap.

"Sudah banyak pembangunan kita laksanaan, tapi masih banyak yang kurang. Salah satu hutang yang belum Walikota tuntaskan adalah membangun mesjid raya, mari kita persamakan. Rencananya di areal seluas 5 hektar kita akan bangun mesjid tersebut dan Insyaallah sangat kondusif dan representatif. Mohon dukungan anggota DPRD dan para donatur. 

"Terakit program guna melahirkan generasi penerus yang berkarakter dan bersopan santun, Pemko Payakumbuh semakin giat memberikan pendalaman ilmu agama.Program hafidz yang juga didukung para mudir di sekolah dan madrasah serta menjamurnya pondok tahfidz, telah melahirkan banyak hafidz quran. Hafidz 30 juzz sudah banyak di Payakumbuh. Merekalah kelak akan menjadi pemimpin di negeri ini. Namun, kami merasa kami masih kurang dan kami membuka diri atas masukakan dan kritikan yang membangun,"papar Riza Falepi.

"Akhirnya, atas nama pribadi, keluarga dan jajaran Pemko Payakumbuh mengucapkan Selamat Idul Fitri kepada segenap warga, dimana saja berada. Mari kita senantisa menjaga hati dari hal dan perbuatan yang merusak hati. Semoga momen ini menjadi Lebaran terbaik bagi kita,"pungkasnya.

Kegiatan seremonial pun selesai dan dilanjutka dengan shalat Idul Fitri yang diimami ustadz Ihsan Nudzula. Tampak hadir Wakil Walikota Erwin Yunaz, ketua dprd YB Dt. Parmato Alam, Sekdako Rida Ananda, Asisten, Kapolres Endrastiawan Setyowibowo, Forkopimda dan jemaah lainnya.(ul)