Kapal Induk Tiongkok Jangkau Selat Taiwan

IMPIANNEWS.COM (Taipei). 

Tiongkok melayarkan kapal induk ke perairan Samudra Pasifik di dekat wilayah Amerika Serikat, Guam, bulan ini.

Tiongkok Times dan Liberty Times melaporkan Selasa, kapal induk Tiongkok, Liaoning, untuk kali pertama bernavigasi menuju kawasan dekat Pulau Guam, markas bagi Pangkalan Angkatan Udara Andersen.

Kapal induk Tipe 001 Beijing dan armada Tiongkok yang mencakup Shijiazhuang, kapal perusak Tipe 051C atau Luzhou, Xining, perusak rudal berpemandu Tipe 052D, dan Daqing, kapal fregat multi-peran Tipe 054, dilaporkan berlayar di dekat wilayah AS.

Kapal-kapal lain dalam armada itu termasuk Rizhao dan Hulunhu, kapal pengangkut komprehensif, menurut sejumlah laporan.

Dilansir dari UPI, Rabu, 26 Juni 2019, tujuan dari pelayaran kapal induk Tiongkok bisa saja untuk memeriksa Amerika Serikat, yang saat ini terlibat dalam latihan bersama dengan mitranya di Laut China Selatan dan Laut China Timur.

Liaoning melakukan latihan setelah meninggalkan perairan dekat Guam, dan setelah memasuki Laut China Selatan, melintasi rute yang bergerak ke selatan Filipina.

Baru-baru ini, Liaoning dilaporkan memasuki Selat Taiwan dari selatan pada Selasa sesudah meninggalkan Pelabuhan Sanya di Provinsi Hainan, Tiongkok.

Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan sedang memantau situasi dan meminta warga "supaya tidak khawatir," menurut laporan.

Pengerahan Liaoning terjadi pada saat Tiongkok memperbarui upaya buat membangun pasukan di Laut China Selatan.

CNN baru-baru ini melaporkan Tiongkok telah mengirim setidaknya empat pesawat jet tempur J-10 ke Pulau Woody di Laut China Selatan. Penyebaran ini adalah yang pertama dari jenisnya sejak 2017. Jet-jet itu terlihat dalam gambar satelit yang ditayangkan oleh ImageSat International, sebuah perusahaan Israel.