Walinagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang Akan Bangun Sekolah Hafidz

IMPIANNEWS.COM
Luak, Kab. Limapuluh kota, --- Tim Safari Ramadhan (TSR) Pemerintah Nagari Tajung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang bersama kelembagaan Nagari dan Bumnag Nagari pada Rabu (8/5/2019), mengujungi Mesjid Abrar Jorong Sikabu - kabu.

Usai menunaikan isya berjemaah, Wali Nagari Maskar Musdar menyampaikan pesan dan harapan.

"beberapa orang yang menduduki kelembagaan yang ada di Nagari dalam beberapa bulan terhkir ini banyak yang direshuffle (pergantian) seperti kelembagaan Majelis ulama Nagari (Muna), Seknag, Kaur Pembangunan dan Kaur Pelayanan,"sebut Maskar Musdar.

Dalam pertemuan yang singkat itu Wali Nagari juga memaparkan program yang bakal dikerjakan dalam waktu dekat. Seperti memfasilitasi lembaga Majelis ulama Nagari (Muna) untuk mengadakan pelatihan imam dan khatib bagi anak Nagari.  

Begitu juga degan lembaga Bumnag akan membeli beberapa ekor sapi pedaging, lalu dibagikan keperternak yang ada di Nagari dengan sistim bagi hasil, serta akan mengontrak lahan pertanian yang sedang tidak terpakai oleh petani untuk ditanami jagung.

Yang tak kalah menarik perhatian serta menjadi cambuk malam itu bagi jemaah Mesjid. Tim safari ramadhan juga menghadirkan penceramah Lucky Batan Patra yang baru berusia 16 tahun, putra Nagari Tajung Haro Sikabu kabu Padang Panjang.

Lucky Batan Patra langsung bertindak menjadi imam shalat tarwih. Walaupun baru berusia 16 tahun anak ini sudah hafidz Al qur'an sebanyak 30 juzz.

Walinagari Maskar Musdar sangatlah mengharapkan kepada jemaah yang hadir agar memotivasi anak - anak Nagari banyak yang hafal Al qur'an. Walinagari juga membuka wacana akan membangun sekolah hafizd Al qur'an di Nagari kedepannya.
  
"kalau tak bisa kita beramal lebih untuk akhirat. Setidaknnya seimbangkan lah dunia dan akhirat,"Maskar Musdar berharap.(ul)