Dalam rangka menjalin silahturrahmi dan mempererat ukhuwah Islamiyah, memasuki Ramadhan ke 22 tahun 1440 Hijriah, Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias menggelar buka puasa bersama dengan ratusan masyarakat di tiga kecamatan yang terdiri dari berbagai unsur di rumah dinas Walikota di kawasan Belakang Balok, Minggu (26/5).
Terlihat hadir Wakil Walikota Bukittnggi Irwandi, Sekretaris Daerah Yuen Karnova, Asisten Setda serta beberapa kepala SKPD dilingkungan Pemko Bukittinggi.
Walikota Ramlan Nurmatias dalam sambutannya mengatakan karena saat ini sudah berada di penghujung bulan Ramadhan, untuk itu diingatkan agar senantiasa memanfaatkan sisa bulan Ramadhan ini dengan maksimal dan penuh perhitungan.
“sekarang kita sudah berada akhir – akhir bulan Ramadhan, untuk itu mari kita manfaatkan sisa Ramadhan ini dengan meningkatkan ibadah kita terus kepada Allah SWT dengan mengerjakan amal sholeh yang disyariatkan yang tentunya dengan penuh perhitungan, jangan kesempatan ini disia – siakan karena tahun depan belum tentu kita dapat bertemu dengan bulan yang penuh kemuliaan ini”, ujar walikota Ramlan.
Kemudian Ramlan juga menyampaikan bahwa memasuki tahun keempat kepemimpinannya, apa yang pernah dijanjikan dahulunya kepada masyarakat satu persatu pada saat ini telah dapat diselesaikan, walaupun belum semuanya terealisasi.
Selain itu Walikota Ramlan juga menginformasikan kepada masyarakat bahwa saat ini Pemerintah kota sedang melaksanakan beberapa pembangunan diberbagai bidang yang diantaranya adalah pembangunan 11 sekolah yang dilengkapai dengan mushollah, pembangunan Pasar Atas, RSUD, Kantor DPRD, Pembangunan drainase dan trotoar, pengembangan daya tarik Kebun Binatang TMSBK dan lain – lain.
Terakhir Walikota mengucapakan terima kasih kepada semua masyarakat kota Bukittinggi yang telah turut mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Umum yang berjalan lancar dan aman, serta mengundang masyarakat kota untuk dapat hadir pada open house di hari idul fitri nantinya. (Sy)