HomeNasional

Helvizar Ibrahim, Program Safari Ramadhan Memiliki Makna Sangat Strategis.

Helvizar Ibrahim, Program Safari Ramadhan Memiliki Makna Sangat Strategis.
Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Aceh, Helvizar Ibrahim, mengatakan program safari ramadhan yang dilakukan oleh Pemerintah Aceh memiliki makna yang sangat strategis.
IMPIANNEWS.COM (Banda Aceh). 

Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Aceh, Helvizar Ibrahim, mengatakan program safari ramadhan yang dilakukan oleh Pemerintah Aceh memiliki makna yang sangat strategis. 

Safari tersebut dapat menjadi wadah untuk mempertemukan pihak pemerintah dengan masyarakat. Karena itulah, ia meminta kepada tim safari ramadhan yang terdiri dari penceramah dan pejabat SKPA untuk menyampaikan program yang telah dilakukan Pemerintah Aceh kepada masyarakat.
“Safari ramadhan yang kita lakukan setiap tahunnya amat berfaedah untuk pemerintah daerah. Lewat mekanisme safari ramadhan, saya kira apapun yang dilakukan pemerintah hari ini tersampaikan kepada masyarakat ketika kita turun ke kabupaten/kota, ke desa-desa,” kata Plt Sekda saat melakukan pelepasan tim safari ramadhan Pemerintah Aceh tahun 2019 di Kantor Gubernur Aceh, Banda Aceh, Rabu (8/5).

Helvizar mengingatkan kepada seluruh pejabat SKPA (Satuan Kerja Pemerintah Aceh) yang tergabung dalam tim safari ramadhan untuk mengutamakan program tersebut dibandingkan kegiatan lainnya. Menurutnya, penting bagi seluruh tim bertanggung jawab untuk menyampaikan 15 program unggulan Pemerintah Aceh kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Harapan kami kita hadir untuk meretas persoalan-persoalan meskipun remeh temeh,” ujar Helvizar.
Dalam kesesmpatan itu, Plt Sekda mengingatkan kepada tim safari ramadhan untuk senantiasi menghargai kearifan lokal masyarkat di daerah yang dikunjungi. Termasuk dalam hal tata cara beribadah. Hal tersebut merupakan salah satu cara agar dapat berbaur dengan masyarakat di daerah kunjungan.

Dengan demikian, para tim dapat mengetahui segala permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat. Sehingga dapat dicarikan soulisi atas permasalahan tersebut.

Sementara itu, Kepala Biro Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat, Zahrol Fajri mengatakan tujuan program safari ramadhan itu adalah untuk menjalin silaturrahmi antara Pemrintah Aceh dengan pemerintah kabupaten dan kota seluruh Aceh serta dengan tokoh masyarakat.
Kemudian, safari ramadhan juga diharapkan menjadi media sosialisai program pembangunan Pemerintah Aceh kepada masyarakat. Selanjutnya adalah untuk menerima saran dan masukan dari masyarakat, serta mendengar isu permasalahan di tengah masyarakat untuk dicari jalan keluarnya.

Setelah itu, ujar Zahrol, safari ramadhan juga diharapkan dapat meningkatkan peran ulama dan da’i dalam pelaksanaan dinul Islam dan peningkatan syia’r Islam. “Safari ramadhan juga bertujuan untuk meningkatkan peran ulama dan da’I dalam merajut ukhwah ummat,” kata Zahrol.

“Ceramah yang akan disampaikan dalam safari tersebut terdiri dari 3 tema. Yakni, konsep kesatuan dan persatuan dalam membangun umat islam, membangun karakter islami menuju Aceh Meuadab dan pentingnya tumbuh dan berkembang diri menuju Aceh Carong,” ujar Zahrol.
Pemerintah Aceh, kata Zahrol, juga memberikan bungong jaroe atau bantuan operasional kepada masjid yang dituju melalui tim safari ramadhan. Setiap kabupaten/kota akan dikunjungi sebanyak 3 masjid. Untuk setiap masjid pemerintah menyediakan bungong jaroe sejumlah 14 juta. Total biaya bungong jaroe yang disediakan tiap kabupaten adalah 42 juta.

“Pemerintah Aceh menganggarkan biaya bantuan bungong jaroe untuk seluruh masjid yang dikunjungi di Aceh selama safari ramadhan berjumlah 966 juta,” sebut Karo Isra Setda Aceh itu.

“Tim safari ramadhan dibagi dalam 10 kelompok, 1 kelompok akan mengunjungi dua hingga tiga kabupaten/kota. Setiap kelompok terdiri dari unsur pejabat Pemerintah Aceh, imam dan penceramah,” pungkas Zahrol. (nz)
Kejati Akan Periksa Wali Kota Surabaya Risma, Tetkait Aset Hilang
Tank Bersejarah Operasi Trikora Akan Hiasi Wisata Pantai Padang
Ada Penampakan di Belakang Kursi Hakim MK saat Sidang, Ini Faktanya
Designed by ImPiannews.com
Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Batam,62,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,4,Berita Nasional,218,Berita Sumbar,2,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Kab Solok,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,41,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,388,Kasus,21,KEPRI,117,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3243,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,469,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5381,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,38,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,3,Pendidikan,979,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,321,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,116,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,665,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,395,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,329,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,581,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,11,
ltr
item
Impiannews: Helvizar Ibrahim, Program Safari Ramadhan Memiliki Makna Sangat Strategis.
Helvizar Ibrahim, Program Safari Ramadhan Memiliki Makna Sangat Strategis.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjr_WojWcnGQHaBPXTQKbDIUunFQmjLaS3RulLstaGCv6pSrgsLnBlt3QLkZUcI-GF2DhbxZ-JzLf2pI0sni463ioOacUEr-EO3jQeFJ5YCSbZ-owlDKdY8gOBgQSSuvFsU9W90RmRUUXp4/s640/IMG-20190509-WA0073.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjr_WojWcnGQHaBPXTQKbDIUunFQmjLaS3RulLstaGCv6pSrgsLnBlt3QLkZUcI-GF2DhbxZ-JzLf2pI0sni463ioOacUEr-EO3jQeFJ5YCSbZ-owlDKdY8gOBgQSSuvFsU9W90RmRUUXp4/s72-c/IMG-20190509-WA0073.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2019/05/helvizar-ibrahim-program-safari.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2019/05/helvizar-ibrahim-program-safari.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content