Menurut laporan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Kota Padang ada 17 titik pohon tumbang yang terjadi hari ini, salah satunya dikawasan Gor H. Agus Salim. |
IMPIANNEWS.COM (Padang).
Cuaca ekstrim disertai angin kencang dan hujan yang melanda Kota Padang hari ini mengakibatkan pohon disejumlah titik tumbang sehingga masyarakat menjadi cemas dan kuatir serta merasa ketakutan.
Menurut laporan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Kota Padang ada 17 titik pohon tumbang yang terjadi hari ini, salah satunya dikawasan Gor H. Agus Salim.
Dimana pohon pelindung yang selama ini tumbuh didepan kafe Barambun dan Kafe Utari, tiba-tiba roboh dan menghancurkan atap seng depan bangunan Kafe Barambun.
Pemilik Cafe Barambun, Anto menceritakan musibah pohon tumbang tersebut yang menimpa atap Cafenya. Sekitar pukul 10.00 WIB angin bertiup sangat kencang dan tiba-tiba terdengar suara keras dari atap seng dan setelah diselidiki ternyata ada pohon yang tumbang tepat didepan Cafenya.
"Saat itu saya sedang bersih-bersihkan warung,tiba-tiba saya kaget mendengar suara keras dari atap seng,"ujar Anto.
Kepala BNPB Kota Padang melalui Riko salah seorang tim lapangan menjelaskan, bahwa hingga siang ini, ada 17 titik yang telah menjadi target operasional pembersihan pohon tumbang di Kota Padang.
Dimana dari ke 17 titik target operasional pembersihan diatas, semuanya diakibatkan dari kuatnya angin yang melanda Kota Padang hari ini.
Dan patut di syukuri, dari seluruh kejadian ini, tidak ada yang memakan korban jiwa, ucap Riko.
Berikut 17 titik operasional pembersihan pohon tumbang hingga siang ini.
Update Laporan Sementara
1. Jl. Sumatera Gajah mada Gunung Panggilun (Ibnu Sina-menimpa rumah dan menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
2. Jl. Gurun Lawas (Menuju SMA 12 Padang-menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
3. Jl. Medan wisma indah 4 kelurahan surau gadang Siteba(Menimpa motor dan menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
4. Jl. Pertanian Gunung Panggilun (menghambat akses) jalan-*Pohon Tumbang
5. Jl. Berok 1 kelurahan Berok Nipah depan Karoke charlie (menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
6. Koto kacik arah ke pantai air manis (menimpa kabel listrik)-*Pohon Tumbang
7. Jl. Sumatera No E 2 Wisma indah 1-menuju shelter arah ke universitas Bung Hatta (menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
8. Seberang padang dekat kuburan jirek (menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
9. Smp 28 tampat Durian Korong Gadang Menimpa gerbang sekolah-*Pohon Tumban
10. Jl. Thamrin No.36 Alang Lawas (sentra diesel-menimpa kabel listrik)-*Pohon Tumbang
11. Purus 1 (menghambat akses jalan)-Pohon Tumbang
12. Jl. Koto Kacik dekat SMA 6 (Menghambat Akses Jalan dan menimpa kabel listrik)-*Pohon Tumbang
13. Jl. Batang Tarusan No 2 padang baru timur dekat SD Bhayangkari (Menghambat akses jalan)-Pohon Tumbang
14. Smkn 5 lolong belanti (menimpa taman sekolah)-Pohon Tumbang
15. jl. Jati parak salai-Tepi banda bakali (Menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
16. Pasie nan tigo dekat kampus muhammadiyah (menimpa kabel listrik dan menghambat akses jalan)-*Pohon Tumbang
17. Belakang pos 3 Damkar koto tangah (menimpa rumah dan kabel listrik).
(bgnal)