IMPIANNEWS.COM (Padang).
Meringankan beban para warga yang mendapat dampak musibah dari pasca banjir beberapa hari lalu akan menerima bantuan Sembako yang dimotori atau di himpun oleh Dandim, dari Yayasan Budha Tsutji.
Hal itu, disampaikan Kabag Humas Sekr7etariat Pemko Padang Imral Fauzi lewat WA nya keawak media impiannews.com, Kamis (8/11).
Imral Fauzi katakan pembagian paket sembako pada warga tertimpa musibah yang di peruntukan 169 warga jati, Kecamatsn Padang Timur, sesusi data yang diperoleh dari Kodim.
Sedangkan sisa dari paket bantuan sembako tersebut untuk warga Kelurahan Alai Parak Kopi, yang datanya dari Lurah dan Camat sebanyak 412 KK, sebut Kabag. Humas.
Lebih jauh, Imral Fauzi menjelaskan dengan rinci isi dari bantuan paket sembako yang akan dibagikan pada warga antara lain :
1. Paket berupa beras sekitar 3.5 kg+mie sktr 3 bks + minyak goreng = +/- 350 paket
2. Minyak goreng + gula + teh = 200 paket.
Acara penyerahan sembako secara simbolis nantinya akan diserahkan Walikota Padang bersama Danrem/Dandim, kepala SKPD Terkait, Camat dan Lurah, sebut Kabag. Humas.
Pembagian sembako yang akan dilaksanakan hari ini (Kamis 8/11-2018) sekutar pukul 08.00 WIB diposko pasca Banjir di Kelurahan Alai Parak Kopi Kecamatan Padang Utara, tentu kita semua berharap berjalan lancar, tertib dan aman. ( tf)