IMPIANNEWS.COM
Limapuluh Kota, --- Bagian dari upaya untuk merangsang masyarakat bercocok tanaman produktif, Pemerintah Nagari Tanjung Haro Sikabu - Kabu Padang Panjang bagikan ribuan bibit secara gratis kepada masyarakat.
Sebagaimana Wali Nagari setempat Maskar. M katakan, bahwa bibit tanaman yang diberikan kepada masyarakat lebih kepada tanaman produktif yang dapat dirasakan hasilnya.
"Ada sekitar 1, 500 bibit tanaman produktif yang dibagikan kepada masyarakat, seperti sayuran, cabe rawit (Lado Jintan), Pepaya dan varietas lain," sebut Marwan pada Jumat (09/11/2018)
Dikatakan Marwan, Pemerintah Nagari berharap, bibit tanaman yang dibagikan kepada masyarakat dapat menjadi pemicu untuk mencoba dan senang bercocok tanam. Sekurang-kurangnya dapat memanfaatkan perkarangan rumah dengan menanam bibit tersebut dalam polibag yang telah dibagikan bersamaan dengan bibit tersebut.
"Lahan pekarangan memiliki potensi besar dalam mewujudkan ketahanan pangan berbasis keluarga. Seperti bisa dilihat dari tahun seblumnya, untuk menghasilkan sayur-sayuran tidak perlu dengan lahan sawah atau berskala luas," jelas Marwan lagi.
Berangkat dari hal ini, Pemerintah Nagari sengaja menganggarkan kembali di APB Nagari tahun 2018 untuk pengadaan bibit sayur dan obat, ini dapat mendorong pemanfaatan pekarangan secara optimal guna menyediakan pangan yang cukup seperti cabai dan sayur-sayuran. Bahkan, mendorong pemanfaatan pekarangan yang lebih luas untuk ditanam komoditas buah-buah dan lain-lain.(rel/ul)