Danrem 032/ Wirabraja Buka Pesta Para Pahlawan Di RTH Imam Bonjol


IMPIANNEWS.COM (Padang). 

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 2018, Kodam I/Bukit Barisan, Korem 032/Wirabraja, Polresta Padang, Pemerintah Kota Padang bekerjasama dengan Yayasan Pelangi Indonesia menggelar Pesta Para Pahlawan di RTH Imam Bonjol Padang, Sabtu (10/11/2018), selepas pelaksanaan upacara Peringatan Hari Pahlawan.

Pada Pesta Para Pahlawan, pelajar se-Kota Padang dilibatkan dalam berbagai kegiatan. Diantaranya, lomba yel-yel kepahlawanan, pawai, parade. Dan juga kegiatan sosial lainnya, seperti penyerahan bantuan kursi roda dan tongkat bantu jalan bagi legiun veteran, donor darah, pengobatan gratis dan makan gratis. Berbagai hadiah juga disediakan di acara itu.

Danrem 032/Wirabraja, Brigjen TNI Mirza Agus saat membuka Pesta Para Pahlawan, mengatakan, generasi muda Kota Padang sebagai pahlawan masa depan harus memiliki kecerdasan dan menjadi manusia yang adil dan beradab.

"Generasi muda hari ini adalah generasi emas di tahun 2045. Untuk itu, rajinlah belajar dan jauhi Narkoba", ujar Danrem 032/Wirabraja tersebut.

Hal senada juga dikatakan Walikota Padang Mahyeldi, calon pemimpin masa depan harus meningkatkan keimanan sebagaimana sila pertama Pancasila. Menjaga, merawat dan membangun persatuan dan kesatuan bangsa, serta menguasai ilmu pengetahuan. 

"Mari kita menjadi generasi yang berkualitas, bermanfaat dan berguna bagi agama, bangsa dan negara", tutur Mahyeldi.

Dikesempatan itu, Walikota Mahyeldi juga menyerahkan Piagam Penghargaan dari Pemerintah Kota Padang kepada Danrem 032/Wirabraja, Brigjen TNI Mirza Agus, Dandim 312/Padang, Letkol CZI Rielman Noordhien Yudha Tri Anandha, dan Danyon 133/Yudha Sakti, Letkol Inf. Endik Hendra Sandi, yang telah ikut dan terlibat aktif dalam membina anak jalanan melalui pola pembinaan terpadu di Kota Padang. (th)