Edi Hasymi mengatakan, Bantuan ini tidaklah seberapa nilainya jika dibandingkan dengan pengorbanan para veteran perjuangan |
Dalam rangka memperingati HUT-RI yang ke-73 Tahun 2018, BPBD Kota Padang memberikan 55 paket sembako kapada Keluarga Pejuang dan warga kurang mampu serta Mantan Pejuang di Koramil Padang Timur Kota Padang,
di Kelurahan Kampung lapai Kecamatan Nanggalo Kota Padang Sumatera Barat.
“Berdasarkan hasil survey kami di Kelurahan Kampung Lapai Kecamatan Nanggalo melihat ada Mantan Pejuang atau Keluarga pejuang serta beberapa warga kurang mampu dan rumah yang tidak layak huni, maka untuk itu BPBD Kota Padang memberikan bantuan Paket sembako sebanyak 25 paket.
Kemudian sebanyak 30 kantong sembako kami serahkan kpd anggota LVRI, kata Edi Hasymi selaku Kalaksa BPBD Kota Padang, Jum’at, 17 Agustus 2018.
Edi Hasymi mengatakan, Bantuan ini tidaklah seberapa nilainya jika dibandingkan dengan pengorbanan para veteran perjuangan dalam merebut kemerdekaan memang merupakan suatu peristiwa bersejarah yang dilakukan oleh para pemuda pejuang waktu itu untuk memberikan perlawanan kepada para penjajah Belanda bahwa NKRI masih berdaulat.
Ia juga berharap nilai-nilai perjuangan yang dilakukan oleh para veteran dapat diimplementasi dalam kehidupan sehari-hari anak-anak generasi sekarang.
“Perjuangan yang dilakukan oleh para pahlawan hendaknya dapat dijadikan inspirasi oleh para generasi muda untuk mengisi pembangunan di Kota Padang,” harapnya.
Ketua Legiun Veteran Republik (LVRI) Kecamatan Padang Timur Bahtiar mengatakan ini merupakan bentuk penghormatan kepada para pejuang yang masih hidup saat ini menjadi veteran, dan berharap perhatian kepada para Veteran terus di lanjutkan (rk).