Harfa Sakri, Pemuda Pelopor Limapuluh Kota Wakili Sumbar di Tingkat Nasional

IMPIANNEWS.COM
LIMAPULUH KOTA,--- Pemuda pelopor Kabupaten Limapuluh Kota, Harfa Sakri mewakili Provinsi Sumatera Barat pada ajang pemuda pelopor tahun 2018 tingkat Nasional. Terpilihnya, pemuda asal Jorong Tambun Ijuak, Kenagarian Koto Tangah Simalanggang ini karena dinilai berhasil di bidang Seni Budaya, Pariwisata, Sosial dan Bela Negara.

Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi ketika menyambut kedatangan Harfa Sakri, mengatakan apresiasinya atas keberhasilannya mewakili Sumbar pada ajang pemuda pelopor tahun 2018. "Kita berharap pada tingkat Nasional nanti, putra terbaik kita ini juga bisa mengharumkan nama Limapuluh Kota di kancah Nasional, dia merupakan pemuda yang mengispirasi" ujarnya di rumah dinas bupati, Labuah Basilang, kemarin.

Terpenting, sebut Irfendi semangat Harfa Sakri menghidupkan kembali budaya yang saat ini mulai terancam punah seiring dengan perkembangan zaman, melalui sanggar seninya dirinya mampu melesetarikan budaya tersebut, Hal ini mesti menjadi percontohan bagi pemuda-pemuda lainnya yang ada di kabupaten Limapuluh Kota. 

"Untuk itu sebagai kepala daerah, saya mengucapkan terimakasih kepada sanggar seni, yang telah ikut membantu melestarikan pengembangan, menciptakan kreasi baru yang menggugah apresiasi seni budaya pemuda dan masyarakat sekitarnya dalam mengangkat citra seni budaya di Indonesia," tambahnya.

Irfendi Arbi, juga mengatakan agar pemuda yang ada didaerahnya agar  dapat terus meningkatkan prestasinya di berbagai bidang seiring perkembangan dunia teknologi informasi dan dinamika ekonomi politik saat ini. Menurutnya, semua pihak harus bersinergi dan berkolaborasi untuk berprestasi dalam menghadapi berbagai tantangan.

"Pemuda harus mempunyai keberanian, mesti melek berbagai situasi,  di bidang budaya, ekonomi, dan politik. Manfaatkan teknologi untuk kepentingan positif yang bermanfaat bagi kemashlahatan diri, masyarakat dan bangsa," pungkasnya. 

Sementara itu, kepala Dinas Pariwisata , Pemuda dan Olahraga, Hj Nengsih, menyebutkan terpilihnya Harpa Zakri di Kenagarian Koto Tangah Simalanggang, karena berhasil mengembangkan sebuah sanggar seni bernama Ijuk Sapilin di daerahnya dengan memanfaatkan pemuda sekitar.

"Selain melsetarikan budaya yang ada, saat ini sanggar tari Ijuak Sapilin yang didirikan Harfa Sakri telah berhasil menggerakkan perekonomian masyarakat sekitar di Nagari Koto Tangah Simalanggang,"ujarnya.

Selain itu, pemuda yang sebelumnya menjadi pengangguran yang akhirnya bergabung dengan sanggar Ijuk Sapilin telah mulai berkembang dengan seringnya di undang sebagai pelatih untuk sanggar-sanggar lainnnya. 

"Dengan demikian Ijuk Sapilin telah membuka lapangan kerja dengan menggerakkan perekonomian masyarakat. Mudah-mudahan pada pemilihan pemuda pelopor ini Harfa Sakri keluar sebagai pemenang yang terbaik,"tambahnya. 

Acara Penganugerahan pemuda pelopor Nasional ini akan digelar pada tanggal 28 Oktober 2018,bertepatan dengan hari sumpah pemuda mendatang.(ul)