Peran Kader Posyandu Penting Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat

Peran kader Posyandu tidak bisa dilepaskan dari upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat
IMPIANNEWS.COM (Padang). 

Kader Posyandu memiliki peran penting dalam upaya menurunkan angka kematian ibu dan bayi serta peningkatan gizi masyarakat. Peran tersebut juga tidak bisa dilepaskan dari upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

"Peran kader Posyandu tidak bisa dilepaskan dari upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat, terutama dalam upaya menekan angka kematian ibu dan bayi serta meningkatkan gizi masyarakat," kata Kepala Pusekesmas Alai dr. Yenni saat sosialisasi kesehatan dan pembinaan kader Posyandu di wilayah kerjanya, Senin (23/7/2018).

Menurut drg. Yenni, wajar bila Pemerintah Kota Padang juga memberikan perhatian kepada para kader baik berupa pembekalan pengetahuan maupun memberikan "pengganti transport". Dengan harapan para kader lebih termotivasi dalam menjalankan perannya.

'Karenanya, Pemkot Padang melalui dinas terkait juga akan tetap kosern memberikan perhatian terhadap para kader kesehatan," ujarnya.

Sosialiasi tersebut dibuka  oleh Kepala Puskesmas Alai drg. H. Yenni dihadiri oleh Lurah Gunung Pangilun selaku narasumber, Lurah Alai Parak Kopi dan UPT KB Padang Utara. Sosialisasi diikuti sebanyak 90 orang kader Posyandu.

Dikatakan, pembinaan kader Posyandu ini merupakan bentuk komitmen, perhatian Puskesmas dalam meningkatkan pelayanan kesehatan ibu dan anak.

“Kegiatan kader Posyandu merupakan salah satu bentuk partisipasi masyarakat dalam pembangunan kesehatan nasional, sehingga rangkaian kegiatannya harus dilakukan dengan baik agar bermanfaat bagi masyarakat luas,” tukas Yenni.

Sementara itu Lurah Gunung Pangilun, Andi Amir mengatakan, kader kesehatan menjadi ujung tombak dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Kader termasuk yang menentukan berjalannya program-program di bidang kesehatan.

‘’Ke depannya kader diharapkan dapat tetap dimanfaatkan untuk membantu program-program pemerintah di bidang kesehatan, seperti penurunan angka kematian ibu, bayi dan mengurangi angka gizi buruk, menyukseskan Germas dan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)," kata lurah terbaik Kota Padang 2018 tersebut.(du)