Kepala BB POM Sumbar, Marta Suhendi Sosialisasikan Gerakan Nasional Pangan Desa/Kelurahan (foto by Lurah Payolansek) |
IMPIANNEWS.COM (Payakumbuh).
Tak tangung-tanggung, keseriusan Pemko Payakumbuh untuk mewujudkan Payakumbuh sebagai Kota Pangan Aman dan Sehat sekaligus mendukung bahwa di tahun 2018 Pemko Payakumbuh dapat bantuan dari Pemerintah Pusat untuk mendirikan BPOM di Payakumbuh. Keseriusan ini dibuktikan pemko Payakumbuh melalui penandatanganan komitmen bersama antara Kepala Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BB POB) Sumbar dengan pimpinan OPD terkait. Penandatangan komitmen ini juga dilakukan langsung Lurah Payolansek, Budi Kurniawan, menyusul ditunjuknya dan dipercayainya kelurahan Payolansek sebagai "Kelurahan Pangan Aman dan Sehat Tahun 2018" dan mewakili Payakumbuh dalam penilaian advokasi kelembagaan desa/kelurahan di tingkat Sumatera Barat untuk Nasional. Dalam penilaian ini, Payolansek sebagai duta Payakumbuh akan bersaing dengan perwakilan Dharmasraya dan Sijunjung.
Tak tangung-tanggung, keseriusan Pemko Payakumbuh untuk mewujudkan Payakumbuh sebagai Kota Pangan Aman dan Sehat sekaligus mendukung bahwa di tahun 2018 Pemko Payakumbuh dapat bantuan dari Pemerintah Pusat untuk mendirikan BPOM di Payakumbuh. Keseriusan ini dibuktikan pemko Payakumbuh melalui penandatanganan komitmen bersama antara Kepala Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BB POB) Sumbar dengan pimpinan OPD terkait. Penandatangan komitmen ini juga dilakukan langsung Lurah Payolansek, Budi Kurniawan, menyusul ditunjuknya dan dipercayainya kelurahan Payolansek sebagai "Kelurahan Pangan Aman dan Sehat Tahun 2018" dan mewakili Payakumbuh dalam penilaian advokasi kelembagaan desa/kelurahan di tingkat Sumatera Barat untuk Nasional. Dalam penilaian ini, Payolansek sebagai duta Payakumbuh akan bersaing dengan perwakilan Dharmasraya dan Sijunjung.
Bertempat di aula kantor lurah Payolansek pada Ahad (01/04/2018), Budi kurniawan presentasikan panjang apa potensi yang ada di kelurahannya. Kepada Kepala BB POM Sumbar, Lurah Payolansek Budi Kurniawan presentasikan bahwa kelurahannya memiliki fasilitas umum yang cukup strategis, baik kesehatan, rumah ibadah, pendidikan serta pelayanan lainnya. Payolansek juga kaya dengan pelaku UMKM dan produknya.
" Awalnya kita sempat kaget dipercayai program ini, apalagi akan dilombakan. Insyaallah kita bersama warga kelurahan Payolansek siap menerima program ini dengan dukungan penuh Pemko Payakumbuh beserta jajaran OPD terkait. Kita sudah melakukan persiapan lama berupa sosialisasi dan interaksi dengan warga, termasuk TTG. Ini bukan Payolansek tapi demi Payakumbuh," ucap Budi Kurniawan yang masih dalam masa Diklat Pim IV ini.
Mendengarkan paparan presentasi Lurah Payolansek, Kepala BB POM Sumbar, Marta Suhendi berikan apresaisi dan motivasi untuk terus maju menggiatkan masyarakat untuk melaksanakan programm pangan aman dan sehat ini.
" Ini adalah Program Nasional Gerakan Keamanan Pangan Desa/Kelurahan yang dikelola BB POM se Indonesia, untuk perwakilan Sumatera Barat nantinya kita akan pilih ketat berdasarkan tahapan. Diawali dengan penadatanganan komitmen bersama oleh OPD terkait, pembentukan 20 kader penggiat dari opd terkait, seperti Dinas Ketapang, Dinkes, Diknas, PKK, Karang Taruna, dan lain yang terkait. Tahapan ini dirangkai dengan sosialisasi. Kita hadir disini untuk melihat, sanggupkah kelurahan Payolansek menerima tawaran ini. Kita sangat yakin Payakumbuh sebagai wakil mendatang, PemkoPayakumbuh sangat komunikatif dan selalu siap untuk menang," sambut Marta Suhendi.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, Elzadaswarman mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan diamanahinya Payakumbuh dalam penilaian program ini.
" Sebagaimana surat yang telah diturunkan Walikota Payakumbuh, menurut rencana kegiatan ini akan dilaksanakan pada Senin (02/04/2018), berhubung Lurah Payolansek sedang dan mesti masuk Diklat Pim IV, kegiatan ini sengaja dimajukan hari ini," sebut Om Zetto
Dilanjutkannya, Kita sambut baik program ini dan ini adalah sebuah penghargaan bagi kita. Selama ini komunikasi pemko Payakumbuh dengan jajarannya sangat komunikatif dengan instansi terkait, baik di provinsi ataupun nasional. Dengan hadirnya Pimpinan OPD terkait hari ini, merupakan bukti kongrit dukungan. Kita berharap dengan komitmen ini kita bisa melakukan aksi bersama, bagaimana Payakumbuh tumbuh menjadi kota pangan aman dan sehat, yang diwakili Kelurahan Payolansek. Kita akan persamakan sosilisasi ini, termasuk pola TTG dan sosilisasi pengolahan bahan dan limbah UMKMnya. Kita yakin kita bisa secara bersama. Lurah Payolansek punya trackrecord yang baik," sambut baik Elzadaswarman.ul