PAI Non PNS Simpati Beri Binwin Catin

Kepala KUA Kecamatan Simpati Sayuti mengatakan PAI Non PNS turut berperan dalam memberikan pembinaan 
IMPIANNEWS.COM (Pasaman). 

Penyuluh Agama Islam (PAI) Non PNS Kecamatan Simpang Alahan Mati (Simpati) memberikan bimbingan perkawinan (Binwin) kepada calon pengantin di KUA Kecamatan setempat Jumat (6/4).

Kepala KUA Kecamatan Simpati Sayuti mengatakan PAI Non PNS turut berperan dalam memberikan pembinaan agama Islam membantu program-program kerja KUA termasuk di bidang perkawinan.

“Delapan penyuluh yang bertugas di Kecamatan Simpati telah dijadwalkan secara bergantian memberikan binwin kepada catin”, terangnya.

Lebih lanjut Sayuti menyampaikan harapannya agar para penyuluh agama Islam dapat berperan aktif melaksanakan tugasnya, karena PAI juga sebagai ujung tombak KUA dalam mewujudkan masyarakat yang taat beragama melalui bahasa penyuluh.

Selain itu, ia menjelaskan PAI Non PNS juga berperan memberikan pembinaan-pembinaan agama Islam kepada masyarakat yang tergabung dalam kelompok perwiridan dengan methode ceramah serta diskusi. 

Dan masih banyak lagi program-program KUA bersama PAI dalam membangun masyarakat Simpati melalui bidang agama dan keagamaan.

Salah seorang PAI Non PNS Nurfaiza mengatakan, konsep bimbingan yang dilakukan disesuaikan dengan yang telah ditentukan Kepala KUA. Menyampaikan ajaran-ajaran syariat Islam yang berkenaan dengan persoalan perkawinan dan hidup berumah tangga.

Disebutnya, kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi tugas-tugas PAI yang diamanahkan serta memberikan ilmu kepada catin agar dapat melestarikan rumah tangganya. 

Terpisah Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman H.Abdel Haq sangat apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan oleh PAI Non PNS Simpati, karena sangat membantu dalam mewujudkan visi misi Kemenag.

Ia juga menekankan, para PAI Non PNS Kabupaten Pasaman terus pro aktif menjalankan tugas dengan sungguh-sungguh dalam membina umat dan masyarakat. Apalagi Binwin termasuk program prioritas Belajar Rahasia Nikah (Berkah).(suf78)