Kawinkan HPSN dengan HB, Jhon Kennedi : Motivasi Masyarakat Peduli Kebersihan

IMPIANNEWS.COM
Payakumbuh--Momentum peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) dan Hari Bumi (HB) yang terpaut 3 (tiga) bulan disikapi dengan mengadakan Gerakan Tiga Bulan Bersih Sampah (TBBS) oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Payakumbuh. Sebagaimana kita ketahui HPSN diperingati setiap tanggal 21 Februari, sementara HB jatuh pada tanggal 21 April 2018, mendatang.

“Kita lihat dua momentum ini yaitu HPSN dan HB bisa dikawinkan, kenapa tidak kita ciptakan sebuah gerakan mengajak masyarakat untuk peduli dengan kebersihan yang menjadi pengikat atau mas kawin dari HPSN dan HB ini”, ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup Jhon Kennedi (JK) didampingi Kabid Pengawasan Hepi beberapa waktu lalu.

Dikatakan, ada banyak program kegiatan yang dilaksanakan pada gerakan TBBS di Kota Payakumbuh ini. “Ada tiga bentuk kegiatan yang akan kita jalankan dalam mengisi TBBS ini, yaitu sosialisasi, kegiatan kebersihan sarana publik dan pemerintahan serta gerakan masyarakat membangun kebersihan kota”, beber JK, sapaan akrab Jhon Kennedi.

Dijelaskan, untuk kegiatan sosialisasi, pihaknya sudah membuat Surat Edaran Walikota Payakumbuh terkait gerakan TBBS yang isinya mengajak masyarakat untuk melakukan kegiatan kebersihan.

“Kita sudah buat edaran Walikota tentang TBBS dan sudah kita sebarluaskan melalui media serta sosialisasi langsung ke sekolah sekolah dan pusat perkumpulan warga di Kota Payakumbuh”, terang JK.

Ditambahkan, untuk kegiatan kebersihan sarana publik dan pemerintahan diimplementasikan dengan melaksanakan gotong royong diberbagai lokasi.

“Bekerjasama dengan masyarakat dan aparat TNI-Polri, kita sejauh ini sudah menggelar Goro bersama diberbagai tempat, seperti di Kelurahan Kotobaru Payobasung, Bulakan Balai Kandi, GOR Kubu Gadang, SMPN 4 Payakumbuh dan banyak lagi tempat yang akan kita Goro kan selama tiga bulan kedepan”, terang JK dan Hepi.

Sementara untuk gerakan masyarakat membangun keberihan kota, pihaknya telah menggelar berbagai aksi seperti door to door mengenai pengelolaan sampah, pembuatan biopori dan pengomposan oleh Satgas Kebersihan Kota Payakumbuh.

“Selama tiga bulan kedepan, kami akan gencarkan kegiatan TBBS ini diseluruh kawasan Kota Payakumbuh, diharapkan pada peringatan hari bumi tanggal 21 April mendatang kita mendapati bumi Kota Payakumbuh betul-betul bersih dan asri”, pungkas JK sembari mengingatkan untuk terus memelihara kebersihan pasca gerakan TBBS.ul