Ditemukan Grup LGBT Di Medsos, Ka KUA Lubuk Sikaping Jalin Kerjasama Dengan Ulama

IMPIANNEWS.COM (Ptasaman). 

Ditemukannya grup Lesbian, Gay, Bisexual dan Transgander (LGBT) Pasaman di salah satu media sosial dianggap serius dan perlu penanganan.

Hal itu dikatakan Kepala KUA Lubuk Sikaping, Asrul di acara rapat koordinasi dengan pemerintah kecamatan dan Kepala SDN dan SLTP se Kecamatan Lubuk Sikaping Senin (5/2) di aula kantor Camat setempat.

Menyikapi itu, Asrul mengaku sudah menjalin kerjasama dengan ulama di wilayah Lubuk Sikaping dalam penanganan penyakit LGBT dengan serius.

"Saat ini sudah kita jalin kerjasama dengan ulama di Lubuk Sikaping," ujarnya.

Lanjutnya, hal ini perlu secara gencar menyuarakan wabah LGBT melalui dakwah di mimbar-mimbar dan penyuluhan  kepada masyarakat Lubuk Sikaping.

Diterangkannya, tujuannya adakah agar virus dari penyakit tesebut tidak semakin menyebar, karena akan pula semakin meresahkan masyrakat apalagi tidak tandai acara serius.

"Kita perlu menyelamatkan generasi muda Lubuk Sikaping", tegasnya.

Dirinya menitip pesan kepada Kepala sekolah serta semua guru untuk tetap melakukan pengontrolan dan pembinaan terhadap perilaku siswa di sekolah.

Setidaknya katanya harus dimulai dari keluarga sendiri, kerabat dan sanak family ini.

Asrul mengatakan, meskipun sampai saat ini masih belum diputuskan oleh Mahkamah Konstitusi (MK) tentang sanksi perilaku LGBT ini, tetapi dalam Agama Islam jelas hukumnya haram.Tidak ada toleransi bagi penyakit LGBT ini.

Menurutnya, dengan melakukan pembinaan sejak dini di Sekolah, bisa menjadi benteng baginya untuk tidak terjerumus keperilaku haram tersebut.

Serupa dikatakan Camat Lubuk Sikaping Mardianto yang mengatakan Pemerintah kecamatan bersama unsur Muspika tegas dan siap memberantasnya.(suf78).