Bupati Irfendi Arbi Buka Rakor Disdukcapil se Sumbar |
IMPIANNEWS.COM (Kab. 50 Kota).
Kabupaten Limapuluh Kota dipercaya sebagai tuan rumah Rapat Forum Disdukcapil Provinsi Sumatera Barat. Kegiatan ini digelar selama Tiga Hari, Kamis hingga Sabtu (25-28/1) di resort Sarasah Bunta, Lembah Harau.Ikut hadir, Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi, Ketua DPRD Limapuluh Kota, Safarudin Dt Bandaro Rajo, Kepala Kantor Kemenag, Ramza Husmen, Ketua KPU Limapuluh Kota, Ismed Ajinata, beserta seluruh Kepala Dinas Disdukcapil se Sumatera Barat.
Kabupaten Limapuluh Kota dipercaya sebagai tuan rumah Rapat Forum Disdukcapil Provinsi Sumatera Barat. Kegiatan ini digelar selama Tiga Hari, Kamis hingga Sabtu (25-28/1) di resort Sarasah Bunta, Lembah Harau.Ikut hadir, Bupati Limapuluh Kota, Irfendi Arbi, Ketua DPRD Limapuluh Kota, Safarudin Dt Bandaro Rajo, Kepala Kantor Kemenag, Ramza Husmen, Ketua KPU Limapuluh Kota, Ismed Ajinata, beserta seluruh Kepala Dinas Disdukcapil se Sumatera Barat.
Laporan Ketua Panitia penyelenggara, Afrizal Azis mengatakan rapat Forum ini di ikuti seluruh Dinas catatan Sipil di Provinsi Sumbar.
"Kita merasa tersanjung atas dipilihnya Kabupaten Limapuluh Kota sebagai tuan rumah perdana di tahun 2018, semoga dalam forum ini menambah pengetahuan dan pengalaman kita dalam pencapaian target cakupan kepemilikan akta kelahiran dan akurasi data,"ujarnya.
Dikatakannya, selama ini kabupaten Limapuluh Kota dibawah komando Disdukcapil telah berhasil melakukan perekaman data penduduk mencapai angka 94 persen diatas rata-rata Provinsi Sumatera Barat.
Begitupun terhadap perekaman akta kelahiran juga mencapai 84 persen perekaman. "Tentunya, target ini akan terus kita tingkatkan sehingga mencapai angka 100 persen," tambahnya.
Senada juga diungkapkan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Catatan Sipil Provinsi Sumatera Barat, Novrial. Menurutnya, Disdukcapil di seluruh Provinsi Sumbar menargetkan angka perekaman mencapai 100 persen.
"Sebagai perekam data, tugas kita bagaimana bisa merekam data mencapai anggka 100 persen, saat ini rata-rata 92 persen perekaman data penduduk dan 90 persen akta kelahiran. Hal ini ini yang akan menjadi target kita,"sebutnya.
Menurutnya data kependudukan tersebut adalah dasar dari sebuah pembangunan di masing-masing kota. Tidak hanya itu, data kependudukan juga digunakan sebagai alokasi anggaran.
" Data inj juga bisa menjadi data administrasi, dialogues berfungsi sebagai penegakan ham dan kriminalitas di tengah masyarakat. Untuk itu, kami mengadakan forum sekali dua bulan, yang bertujuan dalam peningkatan kinerja dan pencapaian target, cakupan kepemilikan akta kelahiran Nasional serta peningkatan akurasi data,"sebutnya.
Dirinya juga berharap forum tersebut juga berfungsi sebagai sarana tempat pertukaran informasi antara dinas ke dinas yang lainnnya.
Sementara itu, Bupati Limapuluh Kota Irfendi Arbi, dalam sambutannya meminta dengan adanya forum antara dinas catatan sipil akan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
"Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada dinas catatan sipil yang bersatu dan bekerjasama dalam menargetkan pelayanan kepada masyarakat kedepan. Kita yakin jika pekerjaan ini diisi dengan saling berbagi dan kerjasama yang baik,target ini akan bisa dicapai,"sebutnya.ul