HomePadang

Tingkatkan Pelayanan, Pemko Bangun Parking Gate dan Kawasan Pedestrian di Gor H. Agus Salim

Tingkatkan Pelayanan,   Pemko Bangun Parking Gate dan Kawasan Pedestrian di Gor H. Agus Salim
IMPIANNEWS.COM (Padang). 

Pemerintah Kota Padang terus meningkatkan pelayanan bagi pengunjung kawasan GOR H. Agus Salim. Diantaranya dengan membuat parking gate (palang tempat parkir) di kawasan kolam renang Teratai sekaligus pedestrian di kawasan pusat olahraga tersebut. Peresmiannya dilakukan Walikota Padang Mahyeldi Anhsharullah, Jumat (29/12/2017) siang.

Walikota mengatakan, Pemko Padang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait akan terus meningkatkan pelayanan di kawasan GOR H. Agus Salim. Antara lain dengan menyediakan sarana prasarana demi memberikan kenyamanan, keamanan dan kejelasan bagi warga masyarakat atau siapapun yang akan mengunjungi kawasan tersebut. 

“Alhamdulillah, kita telah membangun parking gate di kolam renang Teratai yang juga di dalamnya Kantor Dispora Kota Padang. Kemudian kawasan pedestrian pun sudah dibuat. Disertai beberapa aturannya sekaligus menetapkan hari bebas kendaraan (car free day) setiap hari Sabtu dan Minggu,” sebut Walikota kepada wartawan usai peresmian.
Dikatakan Mahyeldi, upaya ini merupakan langkah maju bagi Pemko untuk memberikan kepastian, keteraturan dan keamanan bagi warga masyarakat yang akan berkunjung ke GOR H. Agus Salim. Sehingga GOR H. Agus Salim betul-betul menjadi tempat yang menyenangkan bagi siapa saja yang berkunjung baik bagi yang ingin berolahraga ataupun melakukan kegiatan lainnya. 

"Selain kawasan GOR H. Agus Salim ini, kita juga telah menghadirkan beberapa lokasi pedestrian. Diantaranya kawasan Muaro Lasak, Cimpago, Muaro, Bukit Gado-gado serta RTH Imam Bonjol yang saat ini tengah disiapkan. Untuk itu mari kita dukung dan jaga bersama,” ujar Mahyeldi.
Kepala Dispora Kota Padang Azwin juga menyebutkan, tujuan utama dibuatnya parking gate yakni untuk meningkatkan sarana dan prasarana khususnya perparkiran di kawasan GOR H. Agus Salim di kawasan kolam renang Teratai.

“Ini bentuk pelayanan kita terhadap masyarakat yang akan berkunjung atau yang memanfaatkan kolam renang Teratai. Sehingga memberikan keamanan dan kenyamanan sekaligus meningkatkan kontribusi terhadap pendapatan asli daerah (PAD) Kota Padang melalui pajak parkir,” katanya. 

Sementara dibangunnya pedestrian di kawasan GOR H. Agus Salim, Azwin mengatakan untuk memberikan keteraturan dan kenyamanan bagi pengunjung yang akan berolahraga ataupun aktifitas lainnya. 
“Untuk pedestrian di kawasan GOR H. Agus Salim kita telah menyiapkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan. Baik untuk jalur pejalan kaki, jalur marathon dan bersepeda, trotoar, tempat parkir, wc dan sebagainya. Kita tentu berharap,  setiap pengunjung sama-sama menjaga sarana dan prasarana yang ada serta kebersihan dan keamanannya,” imbuhnya.

Lebih lanjut ditambahkannya, untuk pemberlakukan parking gate di kolam renang Teratai sebagaimana diatur oleh Perda dikenakan Rp2000 untuk tarif sepeda motor dan Rp3000 untuk mobil perhari. Sementara untuk tamu pengunjung kantor tidak dikenai parkir, namun sebelumnya tetap mengambil karcis kemudian menjelaskan tujuan urusannya kepada petugas. 

"Kemudian terkhusus bagi pegawai Dispora sudah dicatat nomor plat sepeda motor atau mobilnya. Dan bagi para ASN di lingkup Pemko Padang atau tamu VIP pun akan bebas parkir,” tandasnya mengakhiri. (dv)
SMR Bangun Rumah Potong Unggas, Wali Kota Padang Letakan Batu Pertama
KESEHATAN ANGKATAN LAUT MEMPUNYAI SENCE OF CRISIS
45 Wartawan Nasional Kunjungi SMK SMAK Padang
Designed by ImPiannews.com
Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Batam,62,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,4,Berita Nasional,218,Berita Sumbar,2,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Kab Solok,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,41,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,388,Kasus,21,KEPRI,117,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3243,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,469,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5381,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,38,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,3,Pendidikan,979,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,321,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,116,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,666,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,396,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,329,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,581,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,11,
ltr
item
Impiannews: Tingkatkan Pelayanan, Pemko Bangun Parking Gate dan Kawasan Pedestrian di Gor H. Agus Salim
Tingkatkan Pelayanan, Pemko Bangun Parking Gate dan Kawasan Pedestrian di Gor H. Agus Salim
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1aWTy5LEer2e16qv9u3aXJCMYk52aZNuv02RpbgmvW8xBVrUZadmCtnx6p8GDEAdSjW-hndwxQm7lopXklNwDygOT5A9CzUJJaibg3Ti_4ceBf0hl8rMsQAd-0fsd8n5Xd5un_bxtjv-j/s640/FB_IMG_1514579132801.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1aWTy5LEer2e16qv9u3aXJCMYk52aZNuv02RpbgmvW8xBVrUZadmCtnx6p8GDEAdSjW-hndwxQm7lopXklNwDygOT5A9CzUJJaibg3Ti_4ceBf0hl8rMsQAd-0fsd8n5Xd5un_bxtjv-j/s72-c/FB_IMG_1514579132801.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2017/12/tingkatkan-pelayanan-pemko-bangun.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2017/12/tingkatkan-pelayanan-pemko-bangun.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content