Hari ini saya membaur bersama masyarakat Sumatera Barat, Kami bersama masyarakat Sumbar dan pemerintahan Sumatera Barat mendukung sikap Pemerintah RI atas dukungan kepada Palestina.
Kita patut bersyukur bisa berkumpul dalam kebebasan mengemukakan pendapat yang dijamin konstitusi.
Saya menyampaikan bahwa isu palestina yang disuarakan hari ini bukan hanya isu di Indonesia, tapi isu dan perhatian Dunia.
Kita juga turut merasakan penderitaan saudara kita di palestina.
Pemerintah RI bersama Negara-Negara OKI menegaskan penolakan terhadap pengakuan jerusalem sebagai ibukota Israel. Dan ini juga adalah suara dunia, suara kita semua. (js).