HomePesisir Selatan

Pesisir Selatan Buka Peluang Investasi Kelola Pulau di Kawasan Mandeh

Pesisir Selatan Buka Peluang Investasi Kelola Pulau di Kawasan Mandeh
IMPIANNEWS.COM (Painan)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat membuka seluas-luasnya kesempatan berinvestasi mengelola sejumlah pulau di Kawasan Wisata Bahari Terpadu (KWBT) Mendeh, karena saat ini baru satu investor yang masuk ke wilayah tersebut.

"Satu investor tersebut berasal dari Itali yang mengelola sebagian Pulau Cubadak," kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Pesisir Selatan, Suardi di Painan, Kamis.
Ia menerangkan di kawasan itu terdapat beberapa pulau eksotis, ada Bukit Ameh dan beberapa pulau strategis lainnya yang bisa dijadikan sebagai lokasi berinvestasi.

Sebelumnya terdapat beberapa investor yang menyatakan tertarik berinvestasi di Mandeh, namun hingga saat ini belum ada kelanjutannya.

Bahkan ada investor yang telah mengecek lokasi, namun juga sama tidak ada kelanjutannya.
"Kami saat ini terus mempromosikan potensi yang ada di Mandeh dengan harapan ada investor yang benar-benar serius mengelola sektor pariwisata di lokasi itu," katanya.

Beberapa pulau di kawasan Mandeh yang bisa dikelola di antaranya Pulau Bintagor dengan luas 37 hektare, Pulau Pagang 32 hektare, Pulau Ular satu hektare, Pulau Marak 256 hektare.

Selanjutnya, Pulau Cubadak 705 hektare, Pulau Taraju tiga hektare, Pulau Setan satu hektare, Pulau Sironjong Kaciak tiga hektare dan Pulau Sironjong Gadang 25 hektare dan beberapa pulau lainnya.
Di lokasi itu investor bisa mengembangkan berbagai wahana pariwisata, penginapan, dermaga bahkan juga bisa membuat restoran terapung.

Sementara Bukit Ameh memiliki luas 1.340 hektare dan sekitar 400 hektare saat ini dalam tahap pembebasan lahan. Di lokasi itu investor bisa membangun hotel berkelas internasional, lapangan golf, restoran dan lainnya.

Sebelumnya pada Selasa (17/10) lebih kurang 140 orang investor yang berasal dari berbagai negara yang merupakan peserta Regional Investment Forum (RIF) berkunjung ke Kawasan Mandeh.
Setelah itu, Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni mengagendakan pertemuan dengan para investor di rumah dinasnya.

Pada kesempatan itu bupati menawarkan empat bonus bagi investor yang serius berinvestasi di kawasan Mandeh di antaranya memudahkan pengurusan izin, pengurusan izin bisa dilakukan secara online, izin yang diterbitkan gratis kecuali izin mendirikan bangunan dan bebas pajak selama lima tahun. (ant)

Designed by ImPiannews.com
Name

. universitas,1,Aceh,135,ADVERTORIAL,1,Agam,91,Agama,216,Alumni,1,Artikel,161,Bali,1,Bandung,1,Batam,62,Batusangkar,1,Bencana,2,Berita Duka,6,Berita Internasional,4,Berita Nasional,218,Berita Sumbar,2,Bogor,1,BPBD,2,BPBD Sumbar,13,Budaya,1,Bukit tinggi,10,Catatan,214,Cerbung,1,Dharmasraya,274,Diary,1,Disdik Kota Padang,1,DPR RI,12,Dprd,1,DPRD Kab Solok,1,DPRD Padang,136,DPRD Sumbar,515,Duka,1,Ekonomi,6,Feature,1,Forum KNPI,1,Gorontolo,1,Hukum,60,IKIAD DPRD SUMBAR,1,IKW,2,Inspirasi,1,Internasional,2270,israel,2,Jabar,25,Jakarta,11,Jambi,1,Jawa Tengah,4,Jurnal,1,Kab,1,Kab. Mentawai,3,Kab. Solok,41,Kabar duka,2,Kabupaten Pariaman,48,Kabupaten Pasaman Barat,41,Kabupaten Solok,387,Kasus,21,KEPRI,117,Kesehatan,67,KNPI Sumbar,1,Kota Bukittinggi,853,Kota Padang,11,Kota Pariaman,1,Kota Payakumbuh,4618,Kota Solok,33,KRIMINAL,16,Lampung,1,Lifestyle,114,Lima Puluh Kota,588,Limapuluh Kota,1481,LMPI,2,LPM,1,MEDIA ONLINE INDONESIA ( MOI ),2,Mentawai,41,Motivation person aword,1,Nasional,3243,Nasional POLRI,1,New york,5,NTT,2,Olah Raga,5,Olahraga,313,opini,469,Organisasi,3,Ormas,1,pada,1,Padang,5381,Padang Panjang,90,Padang Pariaman,76,pakit,1,Papua,1,Pariaman,26,Pariwara,38,Pariwara / Perumda,1,PARLEMEN,5,Parlementeria,6,Parwisata,2,Pasaman,365,Payakumbuh,16,PDAM,2,Pemko,2,Pemko padang,22,Pemprov Sumbar,3,Pendidikan,979,Pendidkan,7,Pengumuman,5,Peristiwa,3,Pers sumbar,1,PERTANIAN,1,Perumda,321,Perumda /Pariwara,2,Perumda Advertorial,2,Perumda Advertorial /Pariwara,1,Pesisir Selatan,116,Peternakan,1,Piala Dunia Qatar 2022,12,Pilkada,5,Polda Papua,1,Polda Riau,1,Polda Sumbar,665,Politik,17,Politisi,4,Polres Agam,1,Polres Dharmasraya,1,Polresta Agam,2,Polresta Bukittinggi,2,Polresta padang,5,POLRI,395,Posek koto tangah,1,PP,1,PPID,1,PPWI,1,Religius,7,Reoni,1,Riau,10,rusia,2,Sawahlunto,32,Sea Games 30,2,Sejarah,1,Selebriti,1,Sepak Bola,12,Sijunjung,232,Solok Selatan,60,Sosial,1,Sulawesi Tengah,1,Sulawesi Utara,2,Sumatera Barat,5,Sumatera Selatan,2,Sumbar,769,Taiwan,1,Tanah Datar,4,Tanahdatar,94,TdS 2019,10,TERORIS,1,tn,1,TNI,329,Uighur China,1,UIN Imam Bonjol Padang,1,UMKM,1,Universitas,581,UNP,2,Wanita Karir,28,Wisata,11,
ltr
item
Impiannews: Pesisir Selatan Buka Peluang Investasi Kelola Pulau di Kawasan Mandeh
Pesisir Selatan Buka Peluang Investasi Kelola Pulau di Kawasan Mandeh
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgLGg2w9Jb5zRILQAH-yT6DvzrrCy6Ir8p2KCh9i8mGSwe6rbDzkV1Uzky7Z2STde1JRBmREYERYMgn_1uGV14bholEoYU14X3jl9tD5VAi7Nn-Kwf4N_T1muryHV9QFgM7roGMS99qheA/s400/Pesisir+selatan1.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgLGg2w9Jb5zRILQAH-yT6DvzrrCy6Ir8p2KCh9i8mGSwe6rbDzkV1Uzky7Z2STde1JRBmREYERYMgn_1uGV14bholEoYU14X3jl9tD5VAi7Nn-Kwf4N_T1muryHV9QFgM7roGMS99qheA/s72-c/Pesisir+selatan1.jpg
Impiannews
https://www.impiannews.com/2017/10/pesisir-selatan-buka-peluang-investasi.html
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/
https://www.impiannews.com/2017/10/pesisir-selatan-buka-peluang-investasi.html
true
908258375028329478
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content